Perahu Penyeberangan Oleng di Surabaya, Belasan Orang Tenggelam

Perahu penyeberangan tenggelam di Surabaya.
Sumber :
  • Istimewa

Jatim – Sebuah perahu penyeberangan yang mengantarkan penumpang untuk menyeberangi Sungai Brantas di Jalan Raya Mastrip, Kemlaten, Kecamatan Karangpilang, Kota Surabaya, Jawa Timur, oleng dan karam setelah mengalami kebocoran pada Sabtu, 25 Maret 2023. Akibatnya, belasan orang tenggelam. Dari 12 orang, 11 orang selamat dan satu hilang.

Pemuda di Mojokerto Hanyut Tenggelam Saat Hendak Seberangi Sungai Brantas

Berdasarkan data diterima Viva Jatim, Peristiwa nahas itu terjadi sekira pukul 07.30 WIB. Saat itu, perahu tambang tersebut ditumpangi oleh 12 orang yang ingin menyeberang dari Kemlaten Gang IX ke Jalan Karah Agung, Kecamatan Jambangan. Mereka ada yang berboncengan, ada pula yang mengendarai sepeda motor seorang diri.

Ketika perahu tambang baru berjalan empat meter, air sungai tiba-tiba naik dan memasuki geladak. Pengemudi perahu, Siswanto, lalu menyadari bahwa badan perahunya bocor. Saat itu juga dia berupaya menarik kembali perahu tambangnya untuk menepi. 

DLH Jatim dan PJT I Sepakat Perkuat Tim Patroli Air

“Banyak penumpang yang panik,” kata Agus kepada wartawan.

Namun, upaya Siswanto menarik perahunya kalah cepat dengan derasnya arus sungai yang dengan cepat melahap badan perahu. Perahu itu pun oleng lalu tenggelam. Situasi itu menyebabkan para penumpang panik. 

Viral Detik-detik Bocah 13 Tahun Tenggelam di Sungai Brantas Tulungagung

“Ada penumpang yang pegangan dan ada penumpang yang melompat ke sungai,” ucap Agus.

Tak lama kemudian, petugas gabungan tiba di lokasi begitu menerima laporan adanya perahu tambang tenggelam. Sebanyak 11 orang berhasil diselamatkan, sementara satu penumpang bernama Desire Peni Chindy Khaterine, hingga pencarian dihentikan sementara pada Sabtu petang, belum ditemukan karena terseret arus sungai.

Halaman Selanjutnya
img_title