Sowan ke Kiai Asep di Mojokerto, Prabowo Berharap Dukungan Jadi Presiden

Probowo Sowan ke Kiai Asep Syaifudin Chalim di Mojokerto
Sumber :
  • M. Lutfi Hermansyah/Viva Jatim

JatimMenteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI), Prabowo Subianto sowan ke Pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Amanatul Ummah, Pacet, Mojokerto, KH Asep Saifudin Chalim, Minggu, 21 Mei 2023. 

Sengketa Pilpres di MK Selesai, Prabowo: Lakukan Persiapan Hadapi Masa Depan

Ketua Umum Partai Gerinda itu tiba di Ponpes Amanatul Ummah sekitar pukul 11.19 WIB dengan menggunakan mobil Alpard. Memasuki area Ponpes, ia disambut dengan lantunan salawat dan diiringi rebana. 

Pertemuan antara Prabowo dan Kiai Asep berlangsung tertutup di kediaman Kiai Asep. Pertemuan berlangsung selama satu jam. Kemudian, menunaikan salat dzuhur berjamaah di Masjid Raya Amanatul Ummah bersama ratusan santri dan sejumlah pengurus DPD Partai Gerinda Kabupaten Mojokerto. Salat jamah dipimpin langsung Kiai Asep. 

Pakar Hukum Sebut MK Tak Akan Diskualifikasi Gibran, Ini Alasannya

Setelah salat, Prabowo bersama Kiap asep menyapa ratusan santri putra-putri Amanatul Ummah di Masjid tersebut. Prabowo tidak banyak memberi penjelasan soal pertemuan dirinya dengan Kiai Asep. Ia hanya menyebut pertemuan itu hanya sebatas silaturahmi. 

Pada saat sembutan, Prabowo mengaku pertemuan itu bukan urusan minta restu atau dukungan soal Pilpres 2024, pasca dirinya sudah menyatakan maju sebagai Calon Presiden 2024. Namun, ia sempat mengatakan berharap mendapat dukungan untuk mejadi Presiden sekaligus meminta doa.

Prabowo Tuai Pujian gegara Batalkan Aksi Jelang Putusan Sengketa Pilpres

"Saya tidak minta dukungan kepada saudara, hanya saya berkata dalam hati. Kalau berkata dalam hati boleh, saya tidak minta boleh," kata dihadapan Kia Asep dan para santri Ponpes Amanatul Ummah.

"Saya tidak minta, (tapi) di dalam hati berharap boleh dan minta doanya boleh," imbuhnya. 

Halaman Selanjutnya
img_title