Heboh soal Poliandri, UAS Tegaskan Hubungan dengan Suami Kedua Zina

Ustaz Abdul Somad (UAS)
Sumber :
  • Viva.co.id

Jatim – Dai kondang tanah air, Ustaz Abdul Somad alias UAS menyoroti kejadian yang tengah viral di media sosial. Yakni seorang wanita yang diketahui memiliki dua orang suami secara bersamaan, atau disebut juga poliandri. Ia menegaskan bahwa status hubungan dengan suami keduanya adalah zina

Kilas Balik Sejarah 4 Perang Besar dalam Islam di Bulan Syawal

“Jika wanita sudah memiliki suami, kemudian ia menikah lagi dengan suami kedua, (maka) hukumnya zina,” ujar UAS dikitip dari VIVA, Rabu, 31 Mei 2023.

UAS mengatakan, apabila seorang wanita ingin menikah dengan pria lain, ia diharuskan bercerai terlebih dahulu dengan suami pertamanya.

Zakat Jadi Solusi Berantas Kemiskinan dan Tingkatkan Kepedulian Sosial

“Setelah bercerai, kemudian habis (masa iddah) selama 3 bulan, barulah dia (wanita) boleh menikah dengan suami kedua,” kata UAS

Menyangkut dosa, UAS menjelaskan bahwa suami pertama akan menanggung dosa wanita tersebut karena dianggap tidak dapat menjadi imam bagi istrinya.

5 Negara dengan Populasi Muslim Terbesar, Indonesia Kedua setelah Pakistan

“Suami pertama (berdosa) setiap kamu pemimpin wahai suami, kau akan dituntut (dimintai pertanggung jawaban) di hadapan Allah,” imbuhnya.

Diinformasikan sebelumnya, wanita bernama Siti memiliki dua orang suami yang tinggal di satu rumah. Bahkan, Siti mengaku sanggup melayani keduanya secara bergiliran.

 “Setiap malam teh bergiliran gitu. Yang satu udah tidur, yang satu belum. Jadi gitu. Kalau bareng nggak pernah, gimana atuh tidurnya,” ungkap Siti.

Dalam pengakuannya, salah satu suami Siti mengaku jika selama hidup bersama dalam satu rumah, mereka dapat hidup harmonis dan rukun. Bahkan, tidak ada rasa iri dan cemburu pada salah satu pasangan.

Anehnya suami Siti mengaku ingin terbebas dari hubungan tersebut, namun saat bertemu dengan Siti perasaan itu pun langsung hilang dan rasa cintanya kembali muncul, sehingga keinginan tersebut hilang.

Artikel ini telah tayang di VIVA.co.id dengan judul Soal Poliandri, UAS: Hubungan dengan Suami Kedua Hukumnya Zina