Hari Ini Perayaan HUT Ke-78 RI bakal Spektakuler, Berikut Rentetannya

Menko Polhukam Mahfud MD
Sumber :
  • ISTIMEWA

Jakarta, VIVA Jatim – Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-78 bakal berlangsung spektakuler di Istana Merdeka, Jakarta pada Kamis, 17 Agustus 2023. Ragam penampilan dan atraksi juga turut memeriahkan momentum bersejarah bagi bangsa Indonesia itu.

Dua Hari Kerja, Kemendesa bikin Heboh gegara Salah Tata Bahasa di Surat Resmi

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud menyebut perayaan HUT ke-78 RI akan menampilkan acara yang sangat spektakuler dan penuh kesahduan untuk disaksikan oleh rakyat Indonesia.

"Besok akan ada upacara kenegaraan, acaranya akan sangat spektakuler, penuh dengan kesahduan," ujar Mahfud MD dalam tayangan video di akun Instagram pribadinya @mohmahfudmd, dikutip dari VIVA, Kamis, 17 Agustus 2023.

Viral Undangan Haul Berkop Kemendes, Mendes Yandri Janji Tak Ulangi Lagi

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi itu juga mengungkapkan bahwa pada perayaan tersebut nantinya turut menyajikan atraksi-atraksi yang menarik, lagu-lagu daerah serta pakaian adat dari masing-masih daerah.

"Juga ada atraksi-atraksi yang menarik serta lagu-lagu daerah yang akan mengiringi, tentu dengan berbagai pakaian-pakaian kebesaran daerah," kata dia.

Satu Dekade Kepemimpinan Jokowi, Wariskan BPJS dan Penurunan Stunting

Sementara itu, Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) mengatakan bahwa peringatan hari kemerdekaan atau HUT ke-78 Indonesia akan lebih meriah. Peringatan hari kemerdekaan itu akan berlangsung di Istana Merdeka, Jakarta pada Kamis, 17 Agustus 2023.

Orang nomor satu di Indonesia itu menyebut bakal ada sejumlah penampilan hiburan selain pelaksanaan upacara bendera pada HUT RI ke-78 besok.

"Peringatan Hari Ulang Tahun ke-78 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia besok akan lebih meriah. Masyarakat ikut terlibat serta mengikuti kegiatan perayaan di istana. Selain Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi, akan ada pertunjukan musik dan lagu, atraksi pesawat udara, dan lain-lain," tulus Jokowi di akun instagram pribadinya @jokowi seperti dikutip VIVA, Rabu, 16 Agustus 2023.

Peringatan hari kemerdekaan di Istana Merdeka, kata Jokowi, akan dilaksanakan lebih pagi. Selain itu pula, para peserta dan undangan yang datang ke Istana akan memakai busana nasional dari berbagai daerah.

Berikut rangkaian acara HUT Kemerdekaan RI ke-78

Rangkaian acara pagi hari

  • Pukul 07.30 WIB: Gita Bahana Nusantara
  • Pukul 08.14 WIB: prosesi penyerahan duplikat Bendera Pusaka dari Monas ke Istana Merdeka
  • Pukul 09.14 WIB: hiburan kesenian
  • Pukul 09.32 WIB: Upacara Peringatan Ke-78 Detik-Detik Kemerdekaan RI.

Rangkaian acara sore hari

  • Pukul 15.30 WIB: hiburan kesenian
  • Pukul 16.40 WIB: Upacara Penurunan Bendera Negara Sang Merah Putih.

Artikel ini telah tayang di VIVA.co.id dengan judul Mahfud MD Bocorkan Perayaan HUT ke-78 RI Bakalan Spektakuler