Pramuka Jatim Siap Jadi Pemilih Pemula Cerdas Pemilu 2024

Suasana pembukaan Raimuna Daerah XIV Jawa Timur di Pantai Prigi
Sumber :
  • Madchan Jazuli/Viva Jatim

Trenggalek, VIVA JatimPesta demokrasi lima tahunan semakin dekat tingal hitungan bulan. Pemilih merupakan bagian yang penting sebagai pundi-pundi suara. Salah satunya pemilih pemula, Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Jawa Timur siap menjadi pemilih cerdas di Pemilu 2024.

Perempuan di Trenggalek Tewas Tertimpa Pohon Asam Setinggi 11 Meter

Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Jawa Timur, HM Arum Sabil,  mengatakan dalam Raimuna Daerah ke-XIV di Pantai Prigi Trenggalek bahwa Pramuka Jawa Timur harus menjadi teladan dalam berdemokrasi bagi masyarakat pemilih. Pramuka akan tetap menghormati persaudaraan, persatuan, dan kesatuan demi keutuhan bangsa serta persaudaraan sesama saudara sebangsa dan setanah air.

"Tahun politik menjadi identik dengan tahun kompetisi kekuasaan politik. Pramuka Jawa Timur melalui Pramuka Penegak Pandega meskipun pemilih pemula pemula, tetapi Pramuka Penegak pandega adalah pemilih pemula yang cerdas," papar HM Arum Sabil kepada awak media, Minggu, 19 November 2023.

Pjs Bupati Trenggalek Tanggapi Pandangan Umum Fraksi DPRD terkait Ranperda APBD 2025

Menurutnya, tema Raimuna Daerah ini adalah 'Jawi Wetan Manunggal' yang memiliki arti Jawa Timur dalam satu kesatuan, utuh, tidak terpecah belah. Dalam menghadapi tahun politik Pemilu 2024 ia berpesan supaya tetap damai dan menghargai sebuah perbedaan.

"Kita boleh berbeda pilihan akan tetapi kita adalah satu kesatuan. Kita adalah Jawa Timur yang Manunggal untuk menjaga persatuan dan kesatuan," pesannya. 

Menjelang Pilkada 2024, Kapolri Ingatkan Waspada Potensi Polarisasi

Ketua Kwarda Gerakan Pramuka Jawa Timur, HM Arum Sabil.

Photo :
  • Madchan Jazuli/Viva Jatim

Arum Sabil sendiri tidak membatasi, karena mau tidak mau sesuai aturan undang-undang juga memperbolehkan ketika sudah mencukupi usia, Gerakan Pramuka Penegak dan Pendega akan menjadi pemilih pemula. 

Dirinya berpesan supaya jangan sampai menjadi pemilih yang transaksional atau karena ditumpangi oleh kelompok dan kepentingan tertentu. Adik-adik Pramuka bisa menelaah lebih jauh dalam berpikir siapa yang akan menjadi pilihan.

"Makanya adik-adik ini diberikan ilmu pengetahuan pemahaman, edukasi untuk menjadi pemilih yang cerdas. Saya yakin dengan pemahaman pasti tahu, siapa yang nanti harus menjadi pemimpin masa depan. Tetapi kita sebagai orang tua membimbingnya, memberikan edukasi," tandasnya.

Sebagai informasi, Raimuna Daerah ke XIV yang dilaksanakan selama 16-21 November 2023 diikuti oleh Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka se-Jawa Timur. Total peserta ada 1.500 yang akan mengikuti beberapa kegiatan kepramukaan hingga peningkatan skills peserta.