Renovasi Stadion Gelora Joko Samudro, Bupati Gresik Sebut Anggarannya Rp 108 M

Stadion Gelora Joko Samudro.
Sumber :
  • Tofan Bram Kumara/Viva Jatim

Gresik, VIVA JatimStadion Gelora Joko Samudro di Kabupaten Gresik menjadi salah satu sasaran renovasi dari 22 stadion yang ada di Jawa Timur yang dinilai tidak layak standar FIFA oleh Kementerian PUPR.

Nekat Bobol Alfamart, Mahasiswa Asal Lamongan Diamankan Polres Gresik

Stadion markas tim Gresik United rencananya akan segera di renovasi mulai dari kursi penonton di tribun VVIP, VIP, rumput stadion, lorong dan beberapa fasilitas lainnya yang sesuai standar FIFA.

Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani menyambut gembira dengan segera di renovasinya stadion Gelora Joko Samudro oleh pihak Kementerian PUPR. Diketahui renovasi itu menelan  anggaran Rp 108 miliar.

Madura United Gagal ke Final AFC Challenge League, Kini Fokus ke Liga 1

"Mudah-mudahan anggaran terealisasi 108 miliar, dilaksanakan kementerian PUPR dan ini merupakan kegembiraan masyarakat Gresik yang mendapatkan perhatian khusus kementrian PUPR," katanya, Rabu, 10 Januari 2024.

Mantan Ketua DPRD Gresik ini mengaku berterimakasih karena telah melakukan renovasi stadion kebanggan warga Gresik. Rencananya renovasi tempat duduk (kursi) di tribun VVIP, VIP dan beberapa fasilitas lainnya sesuai dengan standar FIFA.

Madura United Vs Svay Rieng, Ini Kata Alfredo Vera

"Tentu dengan renovasi ini, kami sangat berterimakasih kepada kementrian PUPR, mudah-mudahan renovasi stadion ini seperti kursi single sit dan renovasi lainnya bisa menjadi kenyamanan bagi penonton dan juga stadion semakin bagus, sesuai standar FIFA," ungkap Gus Yani sapaan akrabnya.

Ia melanjutkan rencana selesai renovasi stadion diperkirakan di bulan Juli atau Agustus 2024, secara teknis untuk single sit nanti akan berkapasitas 22 ribu penonton, juga rumput lapangan akan di ganti dengan yang standar FIFA, banch (bangku) untuk pemain dan pelatih juga akan di ganti dengan yang baru.

"Semua akan di ganti seperti rumput lapangan, banch (bangku pemain) sesuai standar FIFA, termasuk juga kursi penonton tribun VVIP, VIP akan di ganti dengan single sit dan kapasitas stadion menjadi 22 ribu. Jadi nanti akan semakin bagus dan megah," ungkap Gus Yani.

 

Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani saat di depan stadion Gelora Joko Samudro

Photo :
  • Tofan Bram Kumara/Viva Jatim

 

Sementara itu, Kepala Dinas Cipta Karya, Perumahan dan Kawasan Permukiman (DCKPKP) Ida Lailatus Sadiyah sejak Desember 2023 lalu sudah lelang untuk pembangunan atau renovasi stadion Gelora Joko Samudro.

Renovasi ini dilakukan Kementerian PUPR sejak adanya kejadian Kanjuruhan 2022 lalu. Pemerintah pusat tahun 2023/2024 memiliki program pembangunan maupun renovasi 22 stadion yang ada di Indonesia, termasuk stadion di Gresik.

"Sejak adanya tragedi Kanjuruhan 2022 lalu, pemerintah memiliki program pembangunan dan renovasi stadion di tahun 2023/2024. Salah satunya stadion Gelora Joko Samudro. Total ada 22 stadion di seluruh Indonesia," katanya.

Renovasi stadion Gelora Joko Samudro ini nantinya satu paket dengan Sidoarjo (stadion Gelora Delta) dan Pamekasan. Dan stadion di Lamongan terpisah di karena dinilai sudah parah dan perlu pembangunan total.

"Kebetulan stadion Gelora Joko Samudro satu paket dengan stadion yang ada di Sidoarjo dan Pamekasan. Semoga stadion Gelora Joko Samudro semakin megah," singkatnya.