Jelajahi Makam Mbah Se, Tokoh Babat Alas Kelurahan Pakis Surabaya

Makam Mbah Se di Pakis, Kecamatan Sawahan, Surabaya
Sumber :
  • VIVA Jatim/Mokhamad Dofir

"Kuncinya dibawa teman, penggali kubur. Kalau mau masuk akan dibukakan," lanjutnya.

Saat VIVA Jatim melongok ke dalam ruangan cungkup, tampak dua kuburan dengan nisan yang diselimuti kain putih. Gundukan makam hanya berjarak beberapa jengkal satu sama lain. Di salah satu ujungnya, tertancap dua payung keraton susun berwarna hijau dengan renda keemasan.

Meski terdapat dua kuburan, Sumardikin tidak bisa menjelaskan yang mana makam milik Mbah Se.

"Pokoknya orang sini sejak dulu menyebutnya ini Makam Mbah Se, siapa-siapanya saya nggak tahu," katanya.

Penampakan di Makam Mbah Se

Pun dengan putra bungsu Sumardikin, Oni Setiabudi (27), yang saat itu ikut menyambut Tim Viva Jatim juga mengaku tidak seberapa mengetahui sejarah tentang sosok Mbah Se.

Ia hanya mengatakan, bila sempat melihat penampakan di area Makam Mbah Se. Mulai macan jadi-jadian hingga ular raksasa yang mengitari pemakaman.