27 PAC Gerindra Dukung Cak Dedi Maju Pilwali Surabaya 2024

Hadi Dediansyah
Sumber :
  • VIVA Jatim/Mokhamad Dofir

Surabaya, VIVA Jatim – Sebanyak 27 dari 31 Pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Gerindra se-Kota Surabaya meminta Hadi Dediansyah untuk bersedia maju di Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Surabaya 2024. Ia dinilai sosok yang paling mengerti permasalahan di kota pahlawan.

Usulan itu muncul di tengah acara diskusi bersama yang diikuti jajaran pengurus PAC dan kader Partai Gerindra se-Kota Surabaya di Hotel Leedon Kecamatan Genteng, Senin, 13 Mei 2024.

Mayoritas kader partai pimpinan Prabowo Subianto tersebut menghendaki Hadi Dediansyah maju di Pilwali Surabaya 2024, lantaran sosok yang biasa dipanggil Cak Dedi tersebut merupakan putra daerah. Sehingga dianggap paling mengerti tentang permasalahan yang ada di kota pahlawan.

Seperti pengakuan Ketua PAC Partai Gerindra Kecamatan Simokerto, Suharni, salah satunya. Ia menyebut Cak Dedi adalah pemimpin yang bisa membawa kemajuan Kota Surabaya.

"Saya rasa [Cak Dedi] bagus sekali kalau bersedia maju sebagai calon Wali Kota Surabaya. Karena apa? Karena Cak Dedi asli arek Suroboyo [Surabaya]," katanya.

Suharni bersama seluruh kader Gerindra pun siap memenangkan Cak Dedi sebagai Wali Kota Surabaya di wilayah Simokerto. "Kami siap memenangkan beliau [Cak Dedi]," tandasnya.

Meski Cak Dedi mendapat dukungan akar rumput, Partai Gerindra hingga saat ini belum memutuskan siapa pasangan calon wali kota maupun wakil wali kota yang bakal diusung untuk bertarung di Pilwali Surabaya.

Dengan kemunculan nama Cak Dedi, maka penantang pasangan petahan Eri Cahyadi dan Armuji yang sejak awal memastikan diri kembali maju di Pilwali Surabaya, semakin bertambah.

Selain nama Cak Dedi, terdapat nama kader Partai Gerindra lain yang juga santer dijagokan. Di antaranya Ketua DPC Partai Gerindra Kota Surabaya Cahyo Harjo Prakoso, Dewan Pakar DPP Partai Gerindra Bambang Haryo Soekartono, dan Ahmad Dhani, musisi yang jadi calon legisltatif DPR RI terpilih hasil Pemilu 2024 dari Partai Gerindra.