Pilu Tukang Bakso Duit Rp1,8 Juta Raib Dicuri Pembeli, Videonya Viral

Warung bakso lokasi aksi pencurian di Surabaya.
Warung bakso lokasi aksi pencurian di Surabaya.
Sumber :
  • Mokhamad Dofir/Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim – Seorang tukang bakso di Surabaya mengaku kehilangan uang Rp 1,8 juta. Ia mencurigai uang hasil berjualan itu hilang dicuri pembeli yang baru saja dilayaninya.

Pengakuan pilu tukang bakso tersebut lalu divideokan hingga viral di media sosial setelah diunggah ulang akun Instagram reel.surabaya, Minggu, 11 Agustus 2024.

Di video berdurasi kurang dari satu menit, tukang bakso bercerita bila saat itu ia sedang membereskan peralatan berdagang. Lalu datang seorang pembeli mengendarai sepeda motor Yamaha Mio warna hijau.

Tukang bakso yang belum diketahui identitasnya itu menyampaikan, dari awal dia sudah menaruh curiga dengan gelagat pembeli satu ini yang terlihat berkali-kali menempelkan badannya ke arah laci gerobak.

Usai pembeli berlalu, tukang bakso kemudian memeriksa isi laci guna memastikan kecurigaannya. Dan benar saja, uang dagangan yang disimpan di dalam laci telah raib.

"Rp1,8 juta diambil dari sini," bunyi suara si perekam sambil menunjukkan posisi laci.

Berdasar tulisan pada video, aksi pencurian ini berlangsung di Jalan Semarang, Kecamatan Sawahan, Kota Surabaya. Suasana yang tampak juga memperlihatkan peristiwa kemungkinan terjadi pada malam hari.