Elpiji Meledak Terjadi Lagi di Surabaya, Rumah Hancur 4 Orang Terluka
- VIVA Jatim/Mokhamad Dofir
Surabaya, Viva Jatim - Kasus elpiji meledak kembali mengguncang Surabaya. Bila sebelumnya terjadi di Jalan Bulak Cumpat Barat, pada Senin, 12 Agustus 2024 lalu, hingga menyebabkan rumah dan gudang minimarket kebakaran serta seorang penghuninya meninggal dunia.
Kali ini ledakan elpiji terjadi di Jalan Mulyosari Baru, Kelurahan Kalisari, Kecamatan Mulyorejo, Jumat, 16 Agustus 2024, pagi tadi. Akibatnya, sebuah rumah hancur dan empat orang terluka.
Kepala Bidang Pemadam Kebakaran Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Surabaya, Wasis Sutikno mengatakan, pihaknya menerima laporan adanya kasus elpiji meledak sekitar pukul 03.55 WIB.
"Yang meledak elpiji, terima berita [pukul] 03.55 WIB. Tiba di tempat kejadian perkara, [pukul] 04.00 WIB," ujarnya dalam keterangan tertulisnya.
Guna menangani peristiwa ledakan elpiji ini, Wasis menyampaikan, pihaknya menerjunkan satu Unit kendaraan pemadam kebakaran dari Pos Mulyorejo, dibantu satu Tim Rescue.
Berdasar laporan anggota di lapangan kata Wasis, akibat ledakan ini sebuah rumah yang dihuni empat orang dalam dua keluarga, hancur. Bahkan seorang nenek sempat terjebak reruntuhan hingga akhirnya berhasil diselamatkan.
Ia menjelaskan, sebelum terjadi ledakan dahsyat, para korban mencium bau menyengat berasal dari tabung gas elpiji. Lalu untuk memastikannya salah seorang korban menyalakan lampu dapur dan tiba-tiba jilatan api disertai suara ledakan memporak-porandakan seisi rumah.