Kampanyekan Gaya Hidup Berbasis Listrik Melalui PLN Electric Fun Ride 2024 Surabaya

Pj Gubernur Jatim dengan GM PLN UID Jatim
Sumber :
  • Mokhamad Dofir/Viva Jatim

"Alhamdulillah tahun ini kami mempunyai program target membangun SPKLU untuk mempernudah para pengguna kendaraan listrik, nambah power kendaraannya itu sekitar 100 [SPKLU] untuk tahun ini dan sudah terbangun 67 [SPKLU] itu tersebar di seluruh Jawa Timur," ujar Mustaqir.

Tak hanya itu, Mustaqir kembali menegaskan jika institusinya juga mempunyai program penggunaan kompor induksi sebagai bukti kepedulian terhadap kelestarian lingkungan untuk menuju zero emission 2060.

"Dan hari ini bagian tadi, mempercepat terbangunnya ekosistem kendaraan listrik sebagai bentuk wujud nyata dukungan kita untuk kelestarian lingkungan," tutupnya.

Kegiatan PLN Electric Fun Ride & Easy Cooking 2024 dimeriahkan dengan konvoi motor listrik yang diikuti 2.200 peserta. Start konvoi dimulai dari Kantor PLN UID Jatim di Jalan Embong Trengguli lalu berkeliling kota pahlawan hingga berakhir di Balai Pemuda, Genteng, Surabaya.

Konvoi motor listrik ini pun menyabet rekor MURI sebagai konvoi motor listrik terbanyak di Indonesia. Selain konvoi motor listrik, acara juga dimeriahkan demo memasak dengan menghadirkan chef King Abdi dan Syahril, jebolan Masterchef Indonesia Season 10.