FIFA Soroti Prestasi Gemilang Timnas Indonesia, Duduki Peringkat 134 Dunia

Timnas Indonesia vs Timnas Vietnam
Sumber :
  • Istimewa

Surabaya, VIVA Jatim – Belakangan gairah sepak bola tanah air meningkat. Hal itu salah satunya dipicu oleh prestasi Timnas Indonesia yang terus melejit dalam beberapa bulan terakhir. Bahkan kini menjadi sorotan FIFA.

Daftar Pemain Persebaya di Piala AFF 2020 dan 2022

Usaha PSSI membenahi kelembagaan hingga pengaturan formasi tim yang dilakukan secara serius rupanya membuahkan hasil. Tim asuhan Shin Tae-yong kini menempati peringkat 134 dunia.

Dikutip dari VIVA, Jumat, 5 April 2024, melesatnya rangking Indonesia menjadi sorotan di situs resmi FIFA. Bahkan, Indonesia menjadi headline berita di web FIFA.

Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Empat Laga Sisa Jadi Penentu

"Belgium on the podium, Indonesia on the march," demikian judul berita di website FIFA.

Atau berarti "Belgia naik, Indonesia melesat."

Kapan Piala AFF 2024 Dimulai?

Dalam narasi berita juga dijelaskan kalau Indonesia menjadi negara dengan lonjakan peringkat tertinggi.

"Rangking FIFA terbaru menunjukkan kalau Belgia naik ke peringkat ketiga, sedangkan Indonesia adalah negara dengan lonjakan peringkat tertinggi," tulis keterangan FIFA.

Halaman Selanjutnya
img_title