Madura United Menjauh dari Zona Degradasi Setelah Menang atas Arema, Ini Kata Alfredo Vera

Iran Junior Merayakan Kemenangan atas Arema
Sumber :
  • Rahmat Fajar/ MO Madura United

Gianyar, VIVA Jatim-Madura United kian menjauh dari zona degradasi setelah mengalahkan Arema FC 0-1 dalam pertandingan tunda Liga 1 pekan ke-28, di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis, 24 April 2025. Gol kemenangan Madura United tercipta di menit awal babak kedua melalui Iran Junior.

Strategi Jitu Pelatih Persik Kediri Bangkit dari Ketertinggalan Dua Angka

Pelatih Madura United, Alfredo Vera mengatakan pertandingan berlangsung tidak mudah. Timnya kesulitan membobol gawang Arema pada babak pertama.

Namun gol cepat dari Iran Junior di babak kedua membuat pemainnya bermain lebih tenang. Meskipun setelah itu anak asuhnya harus bekerja keras menjaga keunggulan tersebut sepanjang babak kedua.

Hujan Gol Derbi Jatim, Persik Kediri Tahan Imbang Persebaya 3-3

"Arema kita tahu bahaya. Pemain-pemain depan sangat tajam," ujarnya usai pertandingan.

Alfredo menambahkan Madura United juga berusaha menambah satu gol agar lebih tenang. Namun usaha tersebut tak berhasil hingga laga berakhir. Sebab Arema terus menyerang yang memaksa timnya juga berpikir bermain lebih bertahan agar bisa mengamankan keunggulan.

Persebaya Tak Anggap Remeh Persik Kediri Meski 12 Pertandingan Belum Menang

Di samping itu, lanjut Alfredo, pemainnya juga mengalami kelelahan. Energi mereka banyak terkuras dengan padatnya jadwal pertandingan. Eks pelatih Persebaya ini menegaskan bahwa pertandingan memang berjalan tidak mudah sepanjang laga.

"Tapi kita main sangat rapi, sabar dan tunggu momen untuk kita bisa memanfaatkan kesempatan yang kita dapat dan satu jadi gol dan kita bisa pertahankan sampai selesai," katanya.

Halaman Selanjutnya
img_title