Pelatih Persebaya Aji Santosi Antisipasi Kebangkitan Barito Putra 

Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso
Sumber :
  • Viva

JatimPelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso mengatakan pihaknya merasa bahwa tidak mudah melawan Barito Putra pada lanjutan Liga 1 Indonesia yang digelar di Stadion Demang Lehman, Kalimantan Selatan, Rabu 8 Maret 2023.

Apresiasi Giat Sosial, Wakapolda Jatim Serahkan 1 Unit Mobil Ambulans ke Bonek

"Menurut saya ini tidak mudah karena Barito memiliki kepercayaan diri yang cukup tinggi setelah mengalahkan Persib Bandung tetapi itu bukan ukuran buat kami," kata Aji Santoso dari laman resmi klub. 

Maka dari itu, ia mengantisipasi kebangkitan Barito Putera yang akan menjadi lawannya pada lanjutan Liga 1 Indonesia tersebut.

Laga Klasik Persebaya vs Persija, Uston: Fight untuk 3 Poin

Selain itu, Pelatih Rahmad Darmawan sebagai pelatih yang baru akan memberikan dampak positif bagi klub yang berjuluk Laskar Antasari tersebut. 

"Dengan pelatih yang baru coach Rachmad Dharmawan saya pikir mereka mengalami perkembangan yang cukup bagus," ucapnya. 

Perseta Tulungagung Optimis Capai Target Masuk Liga 2

Terlepas dari itu, pelatih yang memiliki lisensi UEFA Pro tersebut merasa bersyukur karena penyerang asingnya Paulo Victor sudah dapat kembali berlatih bersama tim, yang sebelumnya menepi karena merasakan nyeri di bagian lututnya.

"Kita sudah latihan dengan intensitas yang tinggi, Alhamdulillah Victor sudah ikut latihan jadi tidak jadi masalah jadi dari pemain sudah siap bertanding. Meski ada beberapa pemain yang belum bisa mengikuti latihan seperti Iqbal dan Supri," kata pelatih asal Malang tersebut.

Halaman Selanjutnya
img_title