Gawat! Lagu Piala Dunia U-20 Dihapus dari Website Resmi FIFA
- Viva
Jatim – Buntut dari penolakan Timnas Isrel hadi di Indonesia dalam ajang Piala Dunia U 20 makin panas. Setelah resmi dibatakannya drawing Piala Dunia U-20 pada 31 Maret 2023. Kini FIFA menghapus Rilis dan teaser lagu resmi Piala Dunia U-20 Indonesia 2023.
Per Selasa 28 Maret 2023, tak ada lagi Rilis dan teaser di laman resmi FIFA dan platform FIFA+. Padahal, FIFA baru saja mengumumkan bahwa lagu resmi Piala Dunia bertajuk ‘Glorious'.
Lagu tersebut bekerja sama dengan trio elektronik Weird Genius dan trio finalis Indonesian Idol yang meliputi Tiara Andini, Lyodra dan Ziva Magnolya.
Lagu tersebut rencananya akan dirilis berbarengan dengan pengundian babak grup Piala Dunia U-20 2023, yang sedianya akan dihelat pada Jumat 31 Maret 2023.
Namun drawing babak grup ditunda buntut dari penolakan keikutsertaan Israel U-20 dari berbagai pihak, terutama Gubernur Bali, Wayan Koster.
Akibatnya, tim media FIFA rupanya menghapus rilis dan teaser mengenai lagu tersebut. Deskripsi mengenai lagu tersebut sudah tidak tercantum pada laman resmi dan platform FIFA+.
“Ooops… kami minta maaf!, halaman tidak dapat ditemukan,” tulis halaman kosong pada laman resmi FIFA.