Persebaya Siap Menang dengan Skuad Komplet Lawan Arema, Sebelumnya?

Pertandingan Arema FC dan Persebaya beberapa waktu lalu.
Sumber :
  • Media Official Arema FC

Jatim – Satroni markas Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang pada pekan ke-11 BRI Liga 1 2022/2023, Persebaya Surabaya membawa skuad komplet, Sabtu malam, 1 Oktober 2022.

Usai Bus Persik Diserang Oknum, Suporter Sambut Kedatangan Pemain

Pelatih Persebaya, Aji Santoso menyebut, di pertandingan derby Jatim malam ini, merupakan kali pertama tim Bajol Ijo membawa skuad komplet dengan kondisi pemain yang cukup bugar. 

“Baru kali ini Persebaya bisa main dengan komposisi yang komplet. Sebelumnya sejak pekan pertama sampai kesepuluh tidak pernah komplet,” kata Aji Santoso dikutip dari situs resmi Liga Indonesia. 

Tumbangkan Arema 3-0, Persik Kediri Akhiri Catatan 13 Pertandingan tak Pernah Menang

Aji Santoso beralasan, absennya beberapa pemain penting Persebaya sejak awal musim kompetisi itu karena menderita cedera. 

“Persebaya nyaris selalu kehilangan satu sampai beberapa pemain penting. Kebanyakan pemain tidak bisa diturunkan karena menderita cedera. Alhamdulillah sekarang semua kondisi pemain dalam keadaan yang bagus,” ungkapnya. 

Strategi Jitu Pelatih Persik Kediri Bangkit dari Ketertinggalan Dua Angka

Baca juga: 3 Kali Kalah Beruntun, Bonek Ngamuk, Azrul Mundur dari CEO Persebaya!

Alasan lainnya, sejumlah pemain dipanggil ke Timnas Indonesia, mulai dari pemain senior sampai kelompok umur. Dan saat ini, tegas Aji Santoso, skuad Persebaya sudah komplet! 

Halaman Selanjutnya
img_title