Harga Honda BeAT Seri Teranyar di Surabaya Selisih Rp 100 Ribu dari yang Lama

All New Honda BeAT Series diluncurkan di Surabaya.
Sumber :
  • Viva Jatim/M Dofir

Surabaya, VIVA Jatim – All New Honda BeAT series teranyar kembali diluncurkan. Dengan desain compact disertai beragam fitur canggih, harga on the road motor matik andalan PT Astra Honda Motor (AHM) ini, diklaim tidak ada kenaikan berarti bila dibandingkan dengan seri sebelumnya.

Dua Motor Adu Banteng di Trawas Mojokerto, Dua Orang Tewas

Diketahui, ada empat tipe Honda BeAT terbaru yang diluncurkan AHM. Diantaranya tipe CBS, Deluxe Standard, Deluxe Smart Key dan BeAT Street.

"Pada seri terbaru ini, dengan segala keunggulannya, bedanya Rp100 ribu lebih sedikitlah [dibandingkan dengan seri sebelumnya]. Tapi kalau yang seri Deluxe itu beda Rp 500 ribu, Deluxe Smart Key. Tapi kalau di-compare-kan dengan yang lama itu beda Rp 100 ribu," ujar Suwito selaku Direktur MPM Jawa Timur, Kamis, 13 Juni 2024.

Jalur Tengkorak di Mastrip Surabaya Makan Korban Lagi, Pemotor Tewas Dilindas Truk

Sebagai bocoran, harga OTR khusus wilayah Surabaya Honda BeAT Series ditawarkan seharga Rp 20.072.000 untuk tipe CBS. Kemudian tipe Deluxe Standard dibanderol seharga Rp 20.962.000. Di atasnya terdapat tipe Deluxe Smart Key dengan harga Rp 21.492.000 dan All New Honda BeAT Street dipasarkan dengan harga Rp. 20.962.000.

Suwito mengatakan, All New Honda BeAT hadir dengan fitur terbaru sebagai salah satu pilihan dalam menemani berbagai aktivitas sehari-hari masyarakat Jawa Timur.

Ketahui 4 Tanda Waktunya Servis Sepeda Motor

Mengusung konsep desain compact, ia menyebut, All New Honda BeAT Series tampil lebih ramping dengan desain lekukan terbaru menguatkan kesan sporti.

Selain bagian bodi sepeda motor, perubahan desain juga terlihat pada lampu depan dan belakang. Berteknologi LED, lampu kendaraan memberikan pencahayaan optimal sehingga nyaman saat berkendara di malam hari.

Halaman Selanjutnya
img_title