Jejak Azwar Anas, Putra Banyuwangi Siap Dilantik Jadi Menpan RB

Abdullah Azwar Anas.
Sumber :
  • Viva.co.id

Jatim – Presiden Jokowi dikabarkan akan melantik Abdullan Azwar Anas sebagai Menpan RB pada Rabu, 7 September 2022, siang ini. Pria kelahiran Banyuwangi, 6 Agustus 1973, itu menggantikan posisi Tjahjo Kumolo yang meninggal dunia beberapa bulan lalu. Baik Tjahjo maupun Anas sama-sama politikus PDIP.

Sederet Pesan Presiden Jokowi di HUT Ke-79 TNI

Sebelum menjadi Menpan RB, Anas diketahui sudah lama malang-melintang di dunia politik dan pemerintahan. Prestasinya cemerlang saat memimpin Kabupaten Banyuwangi selama dua periode. Jabatan terkini sebelum dilantik ialah sebagai Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) sejak Januari 2022. 

Dikutip dari VIVA, sebelum menjadi kepala LKPP, Anas menjabat sebagai Bupati Banyuwangi 2010-2015 dan 2015-2020. Anas memulai kiprahnya di dunia politik tanah air pada saat berusia 24 tahun. Pada saat itu, tahun 2004, dia menjadi anggota MPR RI termuda yang berasal dari utusan golongan. 

Ribun Kilometer Jalan di Papua Hasil Kerja Jokowi 10 Tahun Memimpin

Selama menjadi Anggota DPR 2004-2009, Anas terlibat di berbagai Pansus dan alat kelengkapan DPR lainnya.  Ia pernah menjadi wakil ketua Pansus RUU Pilpres, Pansus Tata Ruang, Pansus RUU ITE, dan Panitia Anggaran. Ia juga menjadi salah satu inisiator lahirnya Angket BBM, BLBI, Angket Haji, dan Anget Hak Rakyat untuk memilih DPT.

Pada periode pemilihan tahun 2009-2014, Anas kembali maju sebagai anggota DPR namun gagal. Dia kemudian memutuskan kembali ke tanah kelahirannya dan pada tahun 2015 terpilih sebagai Bupati Banyuwangi, didampingi paangannya, Yusuf Widyatmoko. Pada periode berikutnya dengan pasangan yang sama, putra dari Muhammad Musayyidi dan Siti Aisyah ini dapat kembali terpilih untuk masa jabatan 2015-2020. 

Respons Jokowi soal Pertemuan Prabowo dan Megawati

Selama masa pemerintahanya kala itu, ia telah meluncurkan berbagai progam daerah di antaranya seperti peresmian Bandar Udara Blimbingsari, pendidikan gratis, mengadakan event budaya yaitu Banyuwangi Ethno Carnival, Banyuwangi Jazz Festival, Tour de Ijen, dan Banyuwangi Festival, serta perencanaan wisata Banyuwangi dengan konsep eco-tourism. 

Di tangannya, Banyunwangi terkenal ke seluruh penjuru dunia. Setelah itu pada bulan Januari 2022, Azwar ditunjuk menjadi Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP). Pada siang ini, rencananya Jokowi akan melantik Azwar sebagai MenPAN-RB pengganti Almarhum Tjahjo Kumolo.