Sepatu Jatim Berkeliling Dunia

Sepatu Madiun
Sumber :
  • Humas Pemprov Jatim

Jatim – Potensi Jawa Timur merambah pasar dunia dengan berbagai jenis produk sangat besar. Salah satu produk dari ujun timur Pulau Jawa yang berhasil menembus pasar dunia itu adalah sepatu yang diproduksi PT Dwi Prima Sentosa (DPS). Sejak beroperasi, sepatu-sepatu buatan anak negeri ini sudah diekspor sedikitnya ke 33 negara di Asia dan Eropa.

Relawan Gus Ipul kian Massif Menangkan Khofifah-Emil, Kali Ini Deklarasi di Sidoarjo

Jumat pekan lalu, sebanyak 14.150 pasang sepatu diekspor ke China dari pabrik cabang PT DPS di Dusun Krapyak, Desa Purworejo, Kecamatan Pilangkenceng, Kabupaten Madiun. Selain di Madiun, perusahaan ini juga memiliki dua pabrik di Mojokerto dan Ngawi.

“Hari ini kita mendapatkan good news dari  Madiun melalui PT DPS yang baru produksi April 2021 tapi hari ini sudah akan melepas ekspor yang ke-91 kalinya ke 33 negara,” kata Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa saat melepas ribuan pasang sepatu merek Yonex ke China di pabrik PT DPS di Madiun.

Khofifah Panen Dukungan dari Pedagang di Pasar Baru Gresik

“Semoga semua proses berjalan  lancar dari ekspor yang hari ini akan kita luncurkan semuanya berjalan dengan sukses lancar dan ekspor-ekspor berikutnya bisa terus ditumbuhkembangkan,” imbuhnya.

Ketua Umum PP Muslimat NU itu menuturkan, ekspor sepatu Yonex setara 28 ton tersebut tentu menjadi penanda bahwa Jatim siap dan optimis untuk pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat.

Perhatian Tinggi ke Sektor Kesehatan Alasan NAKES MUDA Dukung Khofifah-Emil

Pasalnya, saat ini dunia tengah menghadapi dinamika yang memicu potensi terjadinya krisis energi, pangan dan ekonomi. Mengutip pesan Presiden Joko Widodo untuk tetap 'Eling lan  Waspodo', Gubernur perempuan pertama di Jatim ini mengatakan bahwa diperlukan penguatan dari berbagai sektor agar mampu menghadapi tantangan global saat ini.

Termasuk yang dilakukan oleh PT. DPS. Untuk ekspansi pasar ekspor ke berbagai negara dan sudah mencapai 33 negara. "Ini kita apresiasi PT DPS dapat mengekspor sepatu ke China, padahal di sana dikenal sebagai  pusat produksi sepatu  juga. Ada kualifikasi tertentu dari sepatu yang diproduksi oleh Indonesia, khususnya PT DPS  di Jatim ini,” tandas Khofifah.

Halaman Selanjutnya
img_title