5 Cara Ampuh Atasi Bau Badan dan Ketiak, Nomor 4 Sering Abai
- Istimewa
Surabaya, VIVA Jatim – Segala pekerjaan dan aktivitas sehari-hari selalu melibatkan orang lain. Bahkan sering berkumpul pula dengan para rekan kerja atau tim. Namun saat berkumpul, tidak jarang diganggu oleh bau badan dan ketiak yang tidak sedap. Hal ini tentu sangat mempengaruhi kenyamanan mereka.
Bau badan dan ketiak terjadi disebabkan oleh bakteri yang bertemu dengan keringat. Sehingga di area tubuh tertentu menjadi lembap dan mengeluarkan aroma yang tidak sedap.
Guna mencegah hal ini, ada beberapa langkah yang dapat diambil, mulai dari menjaga kebersihan tubuh melalui waxing hingga menggunakan deodorant yang sesuai dengan kebutuhan kulit. Berikut ulasannya dikutip dari VIVA, Kamis, 14 November 2024.
Waxing
Waxing bisa menjadi langkah awal mengurangi bau badan dari akarnya. Waxing, selain berfungsi untuk menghilangkan bulu, sebenarnya juga berperan penting dalam menjaga kebersihan kulit.
Dengan menghilangkan bulu di area tubuh yang cenderung berkeringat, waxing membantu mengurangi penumpukan kotoran dan sel kulit mati yang dapat memicu bau badan.
Area yang bersih dan bebas bulu biasanya tidak menahan keringat sebanyak area berbulu, sehingga mengurangi kemungkinan munculnya bau tak sedap. Ini merupakan langkah awal yang efektif untuk mempertahankan kesegaran tubuh.