Cara Buat Anggaran Bulanan agar Minim Pengeluaran tanpa Kurangi Kualitas Hidup

Ilustrasi uang rupiah
Sumber :
  • Viva

Surabaya, VIVA Jatim – Salah satu problem akut yang sering dialami seseorang maupun keluarga adalah stabilitas keuangan yang terus merosot. Selain karena disebabkan sumber penghasilan yang berkurang, juga karena taraf hidup yang dijalani terlalu tinggi dan besar biayanya. 

Hindari 8 Kebiasaan Ini di Pagi Hari agar Tak Menghambat Kesuksesan Finansial

Agar tetap bisa hidup normal tanpa dikejar-kejar masalah keuangan, anda perlu membuat anggaran bulanan dengan menerapkan Frugal Living. Yakni gaya hidup hemat yang tetap mengutamakan kebutuhan esensial, tanpa harus mengurangi kualitas hidup. 

Dikutip dari VIVA, Senin, 10 Februari 2025, cara pertama untuk menjalani frugal living adalah membuat anggaran bulanan. Cara ini harus dilakukan agar pengeluaran lebih terkontrol dan sesuai dengan pemasukan.

Sudahi Kebiasaan Membeli 5 Jenis Barang Ini agar Tidak Jatuh Miskin!

Sebab, tanpa anggaran yang jelas, sering kali kita tidak sadar sudah menghabiskan uang lebih dari yang seharusnya. Termasuk, pengeluaran kecil yang tampak sepele, seperti jajan kopi atau langganan streaming, yang bisa berdampak besar jika tidak dikelola dengan baik. 

Menyusun anggaran, bukan hanya membantu menghemat uang, tetapi juga memberikan gambaran lebih jelas mengenai kondisi keuangan Anda. Berikut langkah-langkah membuat anggaran bulanan agar pengeluaran semakin irit!

Ketahui, Pelajaran Penting soal Finansial Ini Penting Diterapkan di Usia 25 Tahun

1. Catat Semua Sumber Penghasilan

Pertama, mulailah mencatat semua pemasukan yang diterima setiap bulan. Mulai dari gaji, bonus, pendapatan dari pekerjaan sampingan, atau investasi. Jika Anda sudah mengetahui jumlah pemasukan yang pasti, Anda bisa membuat anggaran yang lebih realistis.

Halaman Selanjutnya
img_title