Ragam Manfaat Umbi Porang: Jadi Bahan Skincare hingga Makanan Diet

Tanaman Umbi Porang
Sumber :
  • Istimewa

Surabaya, VIVA Jatim – Salah satu jenis tanaman umbi-umbian, yakni Porang ternyata memiliki ragam manfaat yang penting untuk tubuh manusia. Tanaman yang juga dikenal dengan Amorphophallus Muelleri itu berkhasiat untuk bahan dasar skincare hingga makanan diet.

Spesialis Kulit dan Kelamin Beri Saran Masalah Kulit yang Rentan Dialami Wanita Hamil

Dilansir dari VIVA, Kamis, 27 Juli 2023, buah yang satu ini memiliki kandungan nutrisi yang kaya. Umbi yang dihasilkan tanaman ini mengandung glukomanan, protein, asam amino, kalsium, fosfor, dan masih banyak lagi.

Selain itu, umbi porang juga tinggi serat dan rendah kalori sehingga banyak dikonsumsi mereka yang menjalani diet atau menurunkan berat badan. Juga, banyak dimanfaatkan oleh orang-orang yang menjalani diet khusus seperti diabetes dan kolesterol.

Tampil Menawan dengan Produk Perawatan Kulit yang Aman saat Lebaran

Tanaman Porang menghasilkan umbi-umbian yang kaya akan Glukomanan, suatu jenis serat larut dalam air Glukomanan ini memiliki aplikasi yang luas di berbagai sektor makanan dan farmasi. Produk yang paling banyak dikenal yang menggunakan glukomanan adalah produk perawatan diri seperti skincare dan perawatan rambut.

Umumnya, glukomanan dalam produk kosmetik digunakan sebagai thickener, mmemberikan memberikan efek moisturizer pada kulit, bertindak sebagai prebiotik dan probiotik.

Kenali 5 Produk Skincare yang Berasal dari Israel, Apa Saja?

Selain produk kosmetik, glukomanan juga digunakan sebagai bahan membuat pelapis kapsul. Tak hanya itu, umbi porang juga dapat dijadikan berbagai produk seperti tepung konjac, yang berfungsi sebagai substitusi impor dan menjadi dasar untuk menciptakan produk turunan seperti beras dan mie shirataki, konyaku, serta jeli konjac.

Tidak hanya bermanfaat dalam industri makanan, kandungan umbi porang juga menunjukkan potensi di sektor farmasi sebagai pencegah diabetes melitus, kanker, dan kolesterol, serta dalam pembuatan kosmetik.

Halaman Selanjutnya
img_title