Ragam Manfaat Umbi Porang: Jadi Bahan Skincare hingga Makanan Diet

Tanaman Umbi Porang
Sumber :
  • Istimewa

Umbi porang sebenarnya merupakan bahan baku yang berlimpah di Indonesia yang tersebar di berbagai provinsi. Karenanya, Indonesia menyimpan potensi tak terbatas untuk menghasilkan berbagai produk makanan sehat dan inovatif dengan peluang besar di pasar nasional maupun global.

Begini Cara Bedakan Skincare Palsu dengan yang Asli

Sayangnya, potensi ini belum tereksplorasi secara maksimal. Padahal, di Jepang dan China, industri umbi porang sudah berusia 100 tahun.

Melihat peluang ini, PT Rezka Nayatama meresmikan Pabrik Tepung Glukomanan hasil Olahan Umbi Porang , Rabu 26 Juli 2023. Bertempat di Kecamatan Sekotong, Lombok Barat, fasilitas ini merupakan pabrik pertama di Indonesia yang dapat memproduksi tepung glukomanan dengan kadar hingga 90 persen dan mengadopsi teknologi industri manufaktur 4.0.

Yuk Intip Cara Luna Maya Rawat Kecantikan, Bisa Tampak Awet Muda! 

Direktur PT Rezka Nayatama Moshe Darron Panjaitan mengatakan, kebutuhan pengolahan untuk pabrik porang sangatlah besar, terutama secara global. Porang juga sangat banyak ditemukan di Indonesia, sayangnya hasil ini justru banyak di ekspor keluar.

Padahal sumber umbi porang mentah dari Indonesia bisa diolah di dalam negeri sendiri. Selain menambah nilai pada porang itu sendiri, juga pada sumber daya manusia di Indonesia, khususnya di Lombok.

Kemenkumham Jatim Siagakan 60 Petugas Imigrasi Layani CJH di Asrama Haji Sukolilo

"Dengan kesadaran akan peluang yang ada, melalui Pabrik Tepung Glukomanan kami yang mampu menghasilkan tepung glukomanan hingga kadar 90 persen, kami berkomitmen untuk memberikan kontribusi nyata dalam pengembangan industri pengolahan bahan makanan di Indonesia, terutama dalam memajukan pemanfaatan umbi porang sebagai bahan pangan sehat yang berpotensi sebagai alternatif pengganti beras," ujar Samuel H. Siahaan, selaku Direktur Utama PT Rezka Nayatama, saat peresmian pabrik di Lombok Barat, NTB.

Dengan dukungan lahan pertanian porang di NTB, NTT, dan Bali, serta pasokan dari kelompok tani binaan di seluruh wilayah tersebut, pabrik yang berlokasi di Sekotong ini mampu menyerap sebanyak 483 ton umbi porang setiap bulannya sebagai bahan produksi. Dengan proyeksi produksi sekitar 240 ton tepung glukomanan hingga kadar 90% per tahun, pabrik ini akan menjadi andalan dalam memenuhi kebutuhan pangan di dalam negeri, sekaligus menyediakan ekspor ke berbagai negara seperti China, Jepang, Australia, Amerika Serikat, Eropa, Vietnam, dan Thailand.

Halaman Selanjutnya
img_title