Bus Pariwisata Masuk Jurang di Magetan, Korban Tewas 7 Orang
- Nur Faishal/Viva Jatim
Jatim – Kecelakaan lalu lintas tunggal menimpa sebuah bus pariwisata asal Semarang. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 11.00 WIB pada Minggu 4 Desember 2022, di Jalan Raya Tawangmangu Sarangan, tepatnya di atas Wisata Lawu Green Forest, Kelurahan Sarangan, Kecamatan Plaosan, Magetan.
Pasalnya, bus PT Semeru Putra Transindo itu masuk jurang lantaran pengemudi tak dapat mengendalikan laju kendaraan. Akibat peristiwa ini, 7 orang dinyatakan meninggal dunia dan 32 orang luka ringan.
Kapolres Magetan, AKBP M Ridwan membenarkan peristiwa tersebut. 7 Orang yang meninggal, 4 diantaranya laki-laki dan 3 orang perempuan. Sedangkan korban luka ringan ada 32 orang. 17 orang laki-laki dewasa dan 2 orang anak-anak serta 12 orang perempuan dewasa.
“Korban meninggal dunia di tkp ada 7 orang, termasuk pengemudi,” katanya dalam keterangan yang diterima Viva Jatim, Minggu 4 Desember 2022.
Peristiwa itu bermula saat dua bus yang memuat rombongan berangkat dari Semarang, Jawa Tengah, menuju ke Tawangmangu. Dari Semarang bus pariwisata tersebut berangkat sekitar pukul 06.00 WIB dan sempat istirahat di Ungaran dan Karanganyar, Jawa Tengah.
Usai istirahat rombongan kemudian melanjutkan perjalanan. Namun nahas, setibanya di tikungan atas LGF, pengemudi bus tak mampu mengendalikan kendaraan. Bus yang seharusnya berbelok ke kiri malah melaju lurus hingga menabrak pembatas jalan dan masuk ke dalam jurang sedalam 31 meter.
Seorang warga yang merupakan saksi kejadian laka lantas itu, Suwoto mengatakan bahwa bus pariwisata itu melaju kencang dari arah Jawa Tengah. “Ya kendaraan melaju kencang dari atas sana [arah Jawa Tengah],” ujarnya singkat.