Perkuat Silaturahmi di Bulan Ramadan, Kapolres Mojokerto Bagi Takjil dan Bukber Bersama Media
- Viva Jatim/M Luthfi
Mojokerto, VIVA Jatim – Kapolres Mojokerto AKBP Irham Kustarto membagikan takjil bersama sejumlah media di momen hari ke-13 Ramadan 1446 Hijiriah. Bersama sejumlah Pejabat Utama Polres Mojokerto, Irham turut menggelar buka puasa bersama (bukber).
Pembagian takjil dilaksanakan di depan Polres Mojokerto pada Kamis, 13 Maret 2025. Hanya dalam kurun waktu lima menit, ratusan takjil ludes dibagikan pengendara yang melintas
Selanjutnya, Kapolres Irham bersama sejumlah media mengikuti bukber serentak yang terpusat di Mabes Polri yang dipimpin Wakapolri Komjen Ahmad Dofiri. Bukber ini juga diikuti seluruh pejabat di tingkat Polda dan Polres se-Indonesia via zoom meeting.
Irham menyampaikan, mengaku senang bisa bersilaturahmi dengan insan pers ditengah-tengah kesibukannya pada bulan Ramadan ini.
“Secara pribadi saya mohon maaf kalau akhir-akhir ini sibuk karena menjelang operasi ketupat banyak kegiatan. Saya ucapkan terimakasih dan senang bisa bersilahturahmi menjelang buka puasa seperti ini,” kata Irham.
Ia menekankan kepada insan pers bahwa dirinya sangat open minded (terbuka) dengan berbagai macam masukan. Karena itu, ia tak menutup ruang komunikasi media apabila membutuhkan terkait pemberitaan.
“Kalau mau rilis ungkap kasus, silahkan ke Humas, Kasatreskrim, Kasatnarkoba atau Kasatlantas. Tidak harus ke saya. Tetapi, apabila ada pemberitaan tentang kami yang sifatnya berkonotasi negatif, mohon kami diinformasikan lebih dahulu,” pungkasnya.