Demokrat Jatim Yakin Duet AHY-Anies Menangkan Pilpres 2024

Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY dan Anies Baswedan
Sumber :
  • Humas Partai Demokrat

Jatim – Para kader meminta Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY untuk maju sebagai calon presiden di Pilpres 2024 berpasangan dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Banyak Guru Dikriminalisasi karena Tindak Siswa di Sekolah, Ini Respon DPRD Jatim

Arus dukungan para kader terhadap duet AHY-Anies sebagai pasangan Capres-Cawapres tersebut mengemuka dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Demokrat pada 14-17 September 2022 di Jakarta.

"Aspirasi cukup kuat akan menjadi salah satu isu yang dibahas," kata Bendahara DPD Partai Demokrat Jawa Timur Agung Mulyono, Minggu 18 September 2022.

Anggota Kabinet Merah Putih Ikuti Pembekalan Khusus, AHY: Bagi Saya Ini Nostalgia

Menurut Agung, pasangan AHY-Anies merupakan perpaduan yang pas karena saling melengkapi. Ia meyakini duet AHY-Anies akan memenangi kontestasi pada Pilpres 2024. 

Hal tersebut, lanjut Agung, tidak terlepas dari tren positif berbagai survei dan track record keduanya di bidang masing-masing yang dianggap merepresentasikan perubahan dan perbaikan.

Khofifah Nilai AHY Sosok Politisi dan Akademisi yang Berkarakter Transformational Leader

"Nama AHY dan Anies yang beredar di mana-mana dan hasil survei sangat-sangat baik. Karena keduanya merupakan sosok yang saling melengkapi. Dan kemampuan mereka memimpin dibutuhkan masyarakat Indonesia," tegasnya.

Sekretaris Fraksi Demokrat DPRD Jatim ini menambahkan, aspirasi pasangan AHY-Anies cukup kuat. Kendati demikian saat ini Partai Demokrat masih belum menentukan apakah bakal mengusung Anies sebagai capres atau cawapres. Keputusan tersebut berada di tangan Majelis Tinggi Partai Demokrat.

Halaman Selanjutnya
img_title