Gedung Baru RSKK Telan 65 Miliar, Mas Dhito Minta Imbangi Kualitas Pelayanan
- Madchan Jazuli/Viva Jatim
Jatim –Gedung baru kelas rawat inap standar (KRIS) Rumah Sakit Kabupaten Kediri (RSKK) Pare mulai tahun 2023 ini akan direalisasikan. Bupati Kediri, Hanindhito Himawan Pramana berpesan agar pembangunan selaras dengan kualitas pelayanan.
"Karena kalau sudah bagus, pelayanan (manajemen) masih lambat, pasien merasa pelayanan tidak ramah itu juga percuma," ungkap Hanindhito Himawan Pramana, dikutip Viva Jatim, Kamis 25 Mei 2023.
Mas Dhito, sapaan akrabnya juga berpesan agar pembangunan pondasi gedung dibuat dengan struktur yang lebih kuat. Dengan keterbatasan lahan yang ada, sehingga pasti arah pengembangan akan menambah bangunan ke atas.
Bupati muda ini juga mewanti-wanti saat pengerjaan pembangunan gedung baru, pengawasan harus dilakukan dengan teliti. Hal tersebut untuk mencegah proses pengerjaan yang tidak sesuai dengan perencanaan.
Mas Dhito pun berpesan kepada pihak RSKK, selama proses pembangunan berjalan, pelayanan bagi pasien harus tetap maksimal. Pemkab Kediri tak ingin proses pengerjaan gedung baru, ikut menganggu pelayanan.
"Pada saat proses pembangunan pelayanannya jangan sampai kendor," tutupnya.