Digunakan Menjemur Gabah, Jalur Lintas Selatan di Blitar Jadi Sorotan Netizen di Medsos
- Instagram: @andriaba
Blitar, Viva Jatim - Jalan mulus dan lebar menjadi karakteristik Jalur Lintas Selatan (JLS) di pesisir Jawa Timur. Namun, berbarengan musim panen padi, beberapa masyarakat memanfaatkan lahan luas JLS untuk menjemur gabah.
Kejadian tersebut diabadikan oleh pengguna jalan dan direpost akun intagram di Blitar. Video beberapa detik tersebut memperlihatkan menutup hampir setengah badan jalan. Beberapa yang menggunakan alas terpal ukuran kecil tidak sampai memakan badan jalan sampai ke tengah.
Salah satu pengendara yang sempat memvideo, Bayu Riza Andria mengungkapkan lokasi kejadian tersebut berada di Desa Tambakrejo, Kecamatan Wonotirto, Kabupaten Blitar. Ia mengaku tepat titik JLS yang dimanfaatkan warga sebelum Pantai Keben.
"Saya pertama melintas di JLS Blitar Selatan hari Minggu kemarin. Dekat Tambakrejo sebelum Pantai Keben mas," ungkap Bayu Riza Andria saat dikonfirmasi, Jum'at, 16 Juni 2023.
Bayu mengaku JLS di wilayah tersebut sudah di buka sejak pertengah 2022 silam. Dirinya melintas di lokasi sekaligus mendokumentasikan video karena melihat kejadian unik yang tidak biasanya.
"Saya sambil melintas dan merekam video lewat jalur Lintas Selatan Blitar. Ada seorang warga setempat sedang mepe (menjemur) Gabah atau padi pasca panen," terangnya.
Kreator digital ini berharap supaya warga bisa berpindah tempat untuk menjemur gabah. Lantaran, ia sebagai pengguna jalan merasa terganggu dan juga membahayakan. Sebab, menjemur gabah sampai memakan badan jalan hingga hampir ke tengah marka jalan.