PPP Siap Perjuangkan Aspirasi Politik Warga Nahdliyin Surabaya, Target 5 Kursi DPRD

DPC PPP Surabaya Silaturahmi dengan Pengurus PCNU Surabaya
Sumber :
  • A. Thoriq/ Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim-Pengurus DPC PPP Kota Surabaya bersilaturahmi dengan Pengurus PCNU Surabaya pada Jumat 4 Agustus 2023. PPP siap memperjuangkan aspirasi politik warga Nahdliyin

Mardiono Masuk Kabinet, Sandi Nilai Prabowo Apresiasi PPP

"Sebagai birrul walidain, kami sebagai anak harus terus berbuat baik kepada orang tua. Dan meminta saran dan pesan agar anak tetap berbuat maksimal khususnya di 2024," kata Plt Ketua DPC PPP, Mujahid Ansori di Kantor PCNU Surabaya. 

"PPP siap memperjuangkan aspirasi politik warga Nahdliyin Surabaya. Apapun yang diputuskan NU, kami siap sebagai anak karena NU adalah orang tua. Kami akan jadi anak yang baik," lanjutnya. 

Heboh Pria Mirip Anggota DPRD Lamongan Video Call sambil Bugil

Mujahid mengatakan PPP mendapat banyak saran dari pengurus PCNU Kota Surabaya. PPP diminta kerja kongkret untuk rakyat, khususnya di Surabaya. 

"Banyak hal disampaikan ke kami oleh kiai tadi agar PPP berjuamg tidak hanya ideologi tapi kerja kongkret. Hal ini selaras dengan PPP saat ini untuk menjadi partai ekonomi seperti arahan Pak Sandiaga Uno," jelasnya. 

Maju Pilkada 2024, Cawabup Mujahid Ansori Janji Bawa Kemajuan Pamekasan

"PPP harus jadi partai yang memenuhi kebutuhan fisiologis masyarakat. PPP harus terus memperjuangkan ekonomi umat terlebih di sektor UMKM ini akan disasar PPP," lanjutnya. 

Mujahid menambahkan PPP menargetkan 5 kursi DPRD Kota Surabaya pada Pileg 2024 ini. Dirinya juga menyebut PPP memiliki banyak caleg petarung di Surabaya. 

Halaman Selanjutnya
img_title