Maju Pilkada 2024, Cawabup Mujahid Ansori Janji Bawa Kemajuan Pamekasan

Mujahid Ansori saat ditemui di kediamannya.
Sumber :
  • Mokhamad Dofir / Viva Jatim

Surabaya, VIVA Jatim – Mujahid Ansori memantapkan diri maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 sebagai Calon Wakil Bupati (Cawabup) Pamekasan bersama Calon Bupati Fatah Jasin. Pasangan dengan nomor urut 1 ini berjanji bakal membawa kemajuan di kabupaten berjuluk Bumi Gerbang Salam tersebut.

Pj Gubernur Jatim Serahkan DIPA dan TKD TA 2025, Tekankan Optimalisasi Pengelolaan Anggaran

"Saya sebagai putra daerah merasa terpanggil untuk membawa kemajuan di Pamekasan. Pamekasan harus maju, kita tidak boleh menolak kemajuan," kata Mujahid saat ditemui di kediamannya di Surabaya, Rabu, 2 Oktober 2024 malam.

Ia menyampaikan, dari aspek historis, Pamekasan dulunya merupakan wilayah strategis. Sehingga tak ayal, Pemerintah Belanda sempat menjadikannya sebagai ibu kota Negara Madura sebelum akhirnya bubar usai melebur dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Bawa 18 Pemain ke Papua, Gresik United Optimis Menang Kontra Persipura

Selain itu, Pamekasan disebut mantan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Jawa Timur periode 1999 - 2004 dan 2004 - 2009 itu memiliki Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yang terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun.

Oleh sebab itu, Mujahid meyakini misi kemajuan yang dibawa pasangan berakronim Tauhid tersebut bakal terwujud apabila memenangkan Pilkada 2024 hingga terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Pamekasan sampai lima tahun mendatang.

Hari AIDS Sedunia, Pemkab Gresik Targetkan 2030 Zero HIV AIDS

"Pamekasan akan maju bila dipimpin orang yang tepat dan cerdas. Apabila dikelola dengan baik," lanjutnya.

Beberapa program yang akan dijalankan untuk membawa kemajuan di Pamekasan dikatakannya, ialah dengan membuka seluas-luasnya kesempatan pihak luar untuk berinvestasi. Kemudian memperbanyak ketersediaan akses pelayanan dasar serta infrastruktur memadai di desa-desa sehingga menjadi desa mandiri.

Halaman Selanjutnya
img_title