Warga Bojonegoro yang Kekeringan Bersyukur, Kyai Muda Ganjar Beri Bantuan Sumur Bor dan Air Bersih

Bantuan Sumur Bor dari Kyai Muda Ganjar untuk Warga Bojonegoro
Sumber :
  • Viva Jatim/Nur Faishal

Jatim – Relawan pendukung Ganjar yang tergabung dalam Kyai Muda Jatim melakukan kegiatan kemanusiaan berupa pembangunan sumur bor dan pemberian air bersih gratis untuk warga di Desa Butoh

Semburan Gas Muncul dari Sumur Bor di Bojonegoro, Satu Orang Terluka

Diketahui, warga di Desa Butoh, Kecamatan Ngasem, Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur (Jatim) telah lama mengalami permasalahan air, khususnya pada musim kemarau.

Akibat kesulitan air ini, warga desa terpaksa harus pergi cukup jauh untuk mengambil air di wilayah lain. Sementara sebagian lainnya terpaksa harus mengeluarkan uang lebih untuk sekadar membeli air bersih.

Warga Bojonegoro Ditemukan Meninggal di Sumur, Korban Diduga Terjauh Saat Menimba Air

Salah satu warga Desa Butoh, Yadiman mengaku sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan oleh relawan pendukung Ganjar Pranowo ini. 

"Saya banyak berterima kasih atas bantuannya Kyai Muda Jawa Timur dari air bersih dan sumur bor. Semoga dengan bantuan ini nanti akan memberikan manfaat positif kepada masyarakat di sini," katanya. 

Polres Mojokerto Buat Sumur Bor untuk Pengairan Lahan Pertanian Warga

Dengan air mengalir dari sumur ini, diharapkan sekitar 400 keluarga di Desa Butoh bisa memanfaatkannya untuk memenuhi kebutuhan air sehari-hari. Mulai dari konsumsi, sanitasi, hingga keperluan minum ternak. 

Yadiman juga membenarkan perihal permasalahan air yang membelenggu warganya. Dia menceritakan, tiap musim kemarau tiba, warganya sangat kesulitan memenuhi kebutuhan air bersih. Banyak warganya terpaksa harus membeli air setiap hari. 

Halaman Selanjutnya
img_title