Resmi Dukung Ganjar-Mahfud, Yenny Wahid jadi Dewan Penasehat TPN

Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid
Sumber :
  • Viva

Yenny mengaku bahwa penentuan arah dukungan Barikade Gus Dur ini telah melewati diskusi serta renungan yang cukup panjang.

Hari Santri 2024, Momen Penting Mengenang Fatwa Resolusi Jihad NU

"Setelah sekian lama renungan perbuatan pemikiran diskusi yang panjang dan sejumlah ikhtiar batin yang kami lakukan kami akhirnya bertetapan hati untuk mengambil keputusan Pilpres merupakan ajang pemilik pemimpin secara demokratis," kata Yenny.

Di sisi lain , Yenny menyebut kalau Mahfud merupakan orang Nahdlatul Ulama (NU). Ia mengaku Mahfud memang dekat dengan para kader NU.

4 Menteri Kader NU Mendatangi Kantor PBNU, Meminta Restu dan Doa

"Prof. Mahfud adalah orang yang selama ini dekat dengan kami, beliau adalah orang NU yang juga kader NU," kata Yenny Wahid.

Yenny menyebut hubungan Mahfud MD dan keluarga Gus Dur sudah terjalin baik sejak lama. Mahfud, kata Yenny, juga pernah menjadi Menteri Pertahanan ketika Gus Dur menjabat presiden. 

Kilas Balik Pelantikan Presiden RI: dari Soekarno hingga Jokowi

"Karena kedekatan rasa tersebut, kedekatan hati kami. Maka kami, barisan para Kader Gus Dur menyatakan mendukung pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di viva.co.id berjudul "Yenny Wahid Masuk TPN Ganjar-Mahfud Jadi Dewan Penasihat Bareng Puan" https://www.viva.co.id/berita/politik/1651626-yenny-wahid-masuk-tpn-ganjar-mahfud-jadi-dewan-penasihat-bareng-puan?page=3