Hendak Mudik Nataru? Berikut Daftar Tarif Tol Trans Jawa Terbaru

Ilustrasi macet saat masuk jalan tol
Sumber :
  • Viva.co.id

Surabaya, VIVA Jatim – Menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), masyarakat biasanya mengisi waktu dengan liburan atau mudik. Namun sebelum memutuskan untuk melakukan perjalanan bersama keluarga, anda perlu menengok daftar rincian tarif tol Trans Jawa agar bisa dipersiapakan biayanya. 

Satlantas Polres Lamongan Klaim Angka Kecelakaan Minim di Jalur Mudik Lebaran

Dikutip dari VIVA, Kamis, 14 Desember 2023, Jasa Marga dalam hal ini telah mengeluarkan daftar tarif tol untuk memepermudah masyarakat yang memanfaatkan fasilitas tersebut. Tarif tol ini berlaku untuk jalan tol Trans Jawa dengan kendaraan golongan I.

"Dari kemarin banyak banget yang tanya mengenai besaran tarif tol untuk Jalan Tol Trans Jawa. Berikut mimin informasikan update tarif Jalan Tol Trans Jawa khususnya untuk kendaraan Golongan I yaa!," tulis Jasa Marga lewat Instagramnya @official.jasamarga.

Tips Merawat Mobil yang Lama Tidak Terpakai usai Ditinggal Mudik

Adapun untuk perkiraan akumulasi tarif tol golongan I dari Jakarta (via Tol Jakarta-Cikampek) ke Cirebon (via GT Kanci) sebesar Rp 169.500. Kemudian Jakarta (via Tol Jakarta-Cikampek) menuju Semarang (via GT Kalikangkung) Rp 431.000.

Selanjutnya, Jakarta (via Tol Jakarta-Cikampek) menuju Solo/Yogyakarta (via GT Colomadu) sebesar Rp 524.000. Dan Jakarta (via Tol Jakarta-Cikampek) ke Surabaya (via GT Warugunung) sejumlah Rp 841.000.

ASN Bisa WFH 16-17 April 2024, Menhub RI: Perkuat Manajemen Arus Balik Lebaran

Berikut daftar lengkap tarif tol Trans Jawa dengan kendaraan golongan I:

1. Tangerang-Merak Rp 53.500

Halaman Selanjutnya
img_title