Arus Lalu Lintas di Kota Mojokerto Lancar Meski Padat Kendaraan pada H+3 Lebaran

Arus Lalu Lintas Kota Mojokerto
Sumber :
  • M. Lutfi Hermansyah

Mojokerto, VIVA Jatim-Arus lalu lintas di Kota Mojokerto cukup padat pada H+3 Lebaran Idulfitri 2025. Meski terjadi peningkatan volume kendaraan, arus lalu lintas masih lancar.

Jangan Lakukan Pelanggaran Ini Jika Tak Mau Kena Tilang Puluhan Juta

Pantauan VIVA Jatim pada Rabu, 2 April 2025, kepadatan lalu lintas nampak terjadi di akses masuk Kota Mojokerto, tepatnya simpang tiga Jembatan Gajah Mada dan Lespadangan pada pukul 11.30 WIB.

Dua jalur yang melintasi Sungai Brantas ini banyak dilintasi pemudik lokal yang menjalankan tradisi unjung-unjung setelah Lebaran.

Ketahui, 5 Jenis Denda Kendaraan Bermotor yang Cukup Menguras Kantong

KBO Satlantas Polres Mojokerto Kota Ipda Basuni mengatakan, kepadatan arus lalu lintas mulai terjadi sekitar pukul 08.00 WIB. Kendati terjadi peningkatan kepadatan arus lalin, ia memastikan sejauh ini masih dalam kondisi aman dan terkendali. Sejumlah petugas bersiaga di titik-titik yang sudah dipersiapkan.

“Kita pantau arus lalu lintas dari arah utara sungai mengarah ke dalam kota memang terjadi peningkatan. Namun tetap terkandali, ramai lancar,” katannya, Rabu, 2 April 2025.

Bersihkan Kerikil, Salah Satu Cara Polres Blitar Cegah Laka Lantas di JLS

Seering meningkatknya volume kendaraan ini, polisi telah menyiapakan rekayasa arus lalu lintas. Tim urai dari Santaltas dan Satsabhra diterjunkan di beberapa titik.

Basuni menjelaskan, kendaraan dari utara Jalan Gajah Mada di simpang empat Empunala diarahkan ke timur. Itu diterapkan jika terjadi kepadatan kendaraan.

Halaman Selanjutnya
img_title