Ustaz Adi Hidayat Sarankan Potong Kuku Begini

Ustaz Adi Hidayat
Sumber :
  • viva.co.id

Jakarta, VIVA Jatim-Memotong kuku merupakan bagian dari sunnah dalam kehidupan sehari-sehari. Meski begitu, dari sekian banyak kuku di jari kira kira akan dimulai dari mana?

Ustaz Adi Hidayat (UAH) mengatakan, terdapat cara yang dicontohkan Rasulullah SAW untuk memotong kuku. Menurut UAH, memotong kuku merupakan bagian dari kebersihan yang menjadi fitrah manusia. Oleh sebab itu, Islam secara rinci mengatur terkait hal potong kuku ini.

Dijelaskan UAH, dalam kitab karya Imam An Nawawi, beliau mengajarkan kepada umat Muslim agar memotong kuku pada hari Jumat seperti yang dilakukan Rasulullah SAW sehingga hal ini dikategorikan sebagai sunnah.

Beliau lalu menyampaikan, saat memotong kuku seorang Muslim harus memulainya dari jari telunjuk tangan kanan.

“Dari 10 jari ini yang tangannya melekat pada tangan ataupun nanti yang ada di kaki kita memulai dengan yang telunjuk terlebih dahulu," ujar UAH di YouTubenya dilihat Sabtu 20 April 2024.

Dia juga berpesan, sebelum memotong kuku dianjurkan membaca Bismillah agar menjadikan kegiatan tersebut bernilai ibadah. Setelah itu, siapkan wadah agar kuku tidak berserakan atau berantakan.

Setelah memotong kuku telunjuk tangan kanan, UAH menganjurkan untuk memotong kuku kelingking kanan, lalu jari manis, tengah dan terakhir jempol.