Bali United Tantang Persebaya: Ini Pertandingan Dua Tim Kuat di Liga 1

Lawan PSIS, pemain Persebaya rayakan gol tunggal Marselino
Sumber :
  • Foto/IST/Persebaya.id

Jika rata-rata, Bali United bisa mencetak dua gol setiap pertandingannya, maka Persebaya baru sekali kebobolan dua gol. Kejadian itu terjadi pada pekan ke-4 saat bermain imbang 2-2 melawan Madura United.

Bima Sakti: Ekuador Punya Taktik Bola Mati yang Bagus

Persebaya sendiri, juga berada di tren bagus dengan berhasil menang dalam dua pertandingan terakhirnya. Catatan positif lainnya, Persebaya belum pernah tumbang di kandang sendiri.

Menurut Stefano Cugurra, Laga nanti akan menjadi berat buat Bali United. Apalagi dia bertekad untuk menjaga jarak dengan tim teratas di papan klasemen, dan enggan kehilangan angka di laga ini.

2.000 Siswa Surabaya Bisa Nonton Piala Dunia U-17 Gratis di GBT, Kok Bisa?

"Ya kami tahu Persebaya menang di dua pertandingan terakhir, tapi kami akan fokus ke tim sendiri. Soalnya kami juga lagi bagus dengan menang di tiga pertandingan terakhir. Jadi kami akan benahi apa yang kurang," ungkapnya.

Baca juga: Pelatih Persebaya: Saya Tidak Pernah Percaya The Winning Team

Hanya 2 Bulan di Gresik United, Bek Eks Persebaya di Lepas Manajemen

Sementara pemain sayap Bali United, Novri Setiawan mengatakan, pertandingan menghadapi Persebaya tidak akan mudah lantaran bermain di kandang lawan dengan tekanan luar biasa yang akan dirasakan.

"Kami dalam kondisi yang baik karena punya waktu istirahat yang cukup. Tapi kami tetap harus mempersiapkan fisik dan mental secara bagus di latihan. Karena kalau main away itu ada tekanan dari suporter, jadi semuanya nanti tergantung mental," tandasnya.