Persik Kediri Fokus Latihan Menyerang Selama FIFA Matchday
- Madchan Jazuli
Kediri, Viva Jatim-Persik Kediri tetap menjalani latihan rutin selama jeda FIFA Matchday. Tim Macan Putih akan fokus mengasah ketajaman lini depannya agar lebih produktif. Liga 1 Indonesia akan jeda hingga 11 September.
Pelatih Persik Kediri Marcelo Rospide mengungkapkan Ze Valente dan kawan-kawan akan memanfaatkan FIFA Matchday untuk meningkatkan lini serang. Sebab ia menilai masih banyak catatan yang harus ditingkatkan.
"Sebab lini penyerangan di pertandingan terakhir kita tidak bisa mencetak gol di tim lawan. Sehingga dengan ada waktu kita coba memanfaatkan waktu semaksimal mungkin, khusus untuk penyerangan bagaimana kita bisa mencetak gol," ujar Rospide dalam keterangan perd yang diterima VIVA Jatim, Sabtu, 31 Agustus 2024.
Rospide juga menyiapkan timnya untuk laga ujicoba. Pelatih asal Brazil tersebut akan mencoba pemain yang tidak bermain di Liga 1 untuk diturunkan di ujicoba nanti.
"Kita uji coba diturunkan agar bisa bermain di hari Minggu," katanya.
Mengenai kondisi pemainnya, Rospide mengungkapkan ada pemain mengalami gangguan di pergelangan kaki. Sehingga Rospide lebih memilih mengistirahatkan demi kebugaran.
"Memang kita sedikit tidak baik sehingga kita juga lebih baik kita istirahatkan pemain. Dan setelah itu, minggu depan baru kita naikkan semua," ungkapnya.