Suporter Piala Dunia U-17 Mulai Berdatangan ke Lokasi Penjemputan Shuttle Bus di Surabaya

Suporter Indonesia hendak naik Shuttle Bus
Sumber :
  • Viva Jatim/Mokhamad Dofir

Surabaya, VIVA Jatim – Para pecinta bola mulai berdatangan ke sejumlah titik penjemputan untuk menyaksikan laga Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Jumat 10 November 2023.

Dikalahkan Bali United 0-2, Persebaya Kembali Dipermalukan di GBT

Salah satu titik penjemputan ialah Terminal Induk Joyoboyo (TIJ), Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya.

Pantauan di lokasi, para pecinta bola mulai berdatangan secara berkelompok, baik pria maupun wanita. Bahkan banyak diantaranya anak-anak. Mereka tampak melengkapi diri dengan berbagai atribut Timnas Indonesia.

Dipermalukan Di Hadapan Ribuan Bonek, Dua Gol Dewa United Malah Dicetak Mantan Pemain Persebaya

Titik, warga Buduran, Kabupaten Sidoarjo, salah satunya. Ia mengatakan akan menyaksikan dua laga pertandingan Maroko vs Panama dan Indonesia vs Ekuador, bersama empat anggota keluarganya.

"Iya sama keluarga ini," katanya singkat.

Persebaya Vs Dewa United: Tak Ada Perlakuan Khusus ke Mantan, Optimis 3 Poin

Ia datang jauh-jauh dari Kabupaten Sidoarjo ke Stadion GBT Surabaya tak hanya ingin menyaksikan dua pertandingan itu. Melainkan juga hendak menonton opening ceremony di ajang internasional tersebut karena dihadiri Presiden Joko Widodo.

Titik pun rela merogoh kocek ratusan ribu rupiah, untuk mendapatkan satu tiket nonton di Piala Dunia U-17 2023 di Stadion GBT Surabaya.

Halaman Selanjutnya
img_title