Momen Bupati Fauzi Borong Pisang di Hari Jadi Sumenep ke-753

Bupati Sumenep Achmad Fauzi borong pisang.
Sumber :
  • Istimewa

JatimBupati Sumenep Achmad Fauzi mencuri perhatian ketika dirinya secara spontan memborong pisang yang dijajakan seorang pria tua di acara rangkaian Hari Jadi ke-753 Kabupaten Sumenep, Madura, di Taman Bunga pada Minggu kemarin. Si pedagang pun semringah karena semua dagangan pisangnya habis terjual.

Belajar dari Kasus Sampang, Ansor Jatim Instruksikan Kader Jaga Kedamaian Pilkada

Pedagang pisang yang beruntung itu bernama Horri, warga Batu Putih. Dia biasa menjajakan pisang dengan menggunakan keranjang dipikul. Saat ramai-ramai acara Hari Jadi Sumenep di Taman Bunga, dia mencoba peruntungan dengan berkeliling, menawarkan dagangannya ke para hadirin yang menonton kegiatan tahunan tersebut.

Mulanya, Bupati Fauzi bersama jajaran Forkopimda meninjau peserta Hari Jadi ke-753. Di sela itu, bupati dengan ciri khas blankon Madura itu menghampiri Horri yang menjajakan pisang. Politikus PDIP itu kemudian mengobrol dan menawar pisang yang dijual Horri. 

Polisi Ungkap Peran 3 Tersangka Pembacokan Saksi Paslon Pilkada Sampang

"Saponapah panika engki, Pak? (Berapa harga pisangnya, Pak?)," tanya Fauzi.

Fauzi kemudian mengutarakan keinginannya untuk memborong semua pisang dagangan Horri. Tentu saja Horri senang. "Alhamdulillah, mator sakalangkok, Pak Bupati (Terimakasih, Pak Bupati)," jawab Horri penuh bahagia.

Pesan Khusus Kapolri Usai Peristiwa Pembacokan Saksi Paslon di Sampang

Fauzi lantas membagikan pisang yang diborongnya kepada para pengunjung festival dan disambut tepuk tangan hadirin.

Mengutip laman Pemkab Sumenep, sumenepkab.go.id, Senin, 24 Oktober 2022, Hari Jadi ke-753 Sumenep ditandai dengan acara pelepasan balon oleh Bupati Sumenep dan jajaran Forkopimda di Taman Bunga pada Minggu kemarin.