Kejar Negara Tetangga, Galaxy Property Targetkan Cetak Ribuan Enterpreneur di Tahun 2024

Kennard Nugraha, Ceo Galaxy Property.
Sumber :
  • Mokhamad Dofir/Viva Jatim

"Galaxy mengumpulkan semua potensi  dan bakat untuk dikembangkan menjadi barisan property consultant sehingga nantinya melahirkan entrepreneur- entrepreneur bidang properti yang unggul. Mereka semua nantinya bisa membuka kantor sendiri melalui system BOS [Business Ownership System] dan menciptakan lapangan pekerjaan baru kembali bagi masyarakat," lanjutnya.

Update Harga Pangan 24 November 2024: Bawang Putih hingga Daging Naik

Kennard menyampaikan, dalam setahun ini kinerja Galaxy sanagt luar biasa. Dimana untuk sektor primary, yakni penjualan rumah-rumah baru dari developer cukup menggembirakan. Hal itu akibat banyaknya dukungan program pemerintah melalui perbankan yang memungkinkan milenial dan gen z bisa memiliki rumah pertama.

Lalu Program PPN-DTP juga dia bilang, turut meningkatkan transaksi di primary. Walaupun di awal tahun masih banyak yang wait and see karena iklim politik menjelang Pemilu 2024 kemarin, namun bagi kalangan end user kebutuhan akan properti tidak menjadikan faktor itu sebagai pertimbangan.

Juara Livoli 2024, LaVani Navy Menang Dramatis dari Indomaret Sidoarjo

"2024 memang lebih menantang, tapi Galaxy tetap optimis pertumbuhan kami 30 persen. Karena berbagai terobosan baru sudah kami siapkan untuk menghadapi tahun ini dan besar harapan kami hasilnya akan lebih memuaskan," tandasnya.