Tren Belanja Online di Surabaya Meningkat, Perusahaan Ekspedisi Ketiban Berkah
- Mokhamad Dofir/Viva Jatim
"Hadirnya COD Ongkir diharapkan dapat membantu para seller untuk fokus pada penjualan produk dan perkembangan bisnisnya, karena Lion Parcel yang akan membantu urusan logistik secara menyeluruh hingga paket diterima oleh pembeli. Sejak diluncurkan, layanan ini telah mendapat respon positif dari pelanggan dan penggunanya terus meningkat setiap bulan," lanjutnya.
Ia menjelaskan, COD Ongkir Lion Parcel dapat dibayar menggunakan QRIS untuk seluruh e-wallet dan bank tanpa dikenakan biaya tambahan.
Di kesempatan yang sama, Budi Santoso selaku Chief Experience Officer Lion Parcel menambahkan, di tengah tingginya permintaan pengiriman, Lion Parcel melakukan optimalisasi tim Operation Control Tower (OCT) untuk memaksimalkan pemantauan pengiriman barang.
Tim OCT ini dikatakannya, bertanggung jawab dalam melakukan monitoring perjalanan paket untuk memastikan paket sampai tepat waktu kepada pelanggan.
"Untuk antisipasi momen peak season Ramadan 2024 kemarin, kami melakukan persiapan dan optimalisasi dengan memastikan proses pengiriman barang dilakukan tepat waktu dan seluruh touch point pelanggan dapat diakses dengan mudah," tutupnya.