Huawei Pura 70 Ultra Hadir di Indonesia: Kamera Canggih dan Performa Tangguh!
- Dok. Huawei
Surabaya, VIVA Jatim –Huawei kembali menghadirkan smartphone flagship terbaru mereka, Huawei Pura 70 Ultra, yang akan resmi diluncurkan di Indonesia pada 12 Desember 2024.
Dengan desain ramping dan ergonomis, Pura 70 Ultra dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal saat digenggam, sementara modul kamera belakangnya memiliki bentuk segitiga unik yang mencerminkan ambisi Huawei dalam menghadirkan perangkat yang inovatif.
Country Head of Huawei Device Indonesia, Huiler Fan, mengatakan, kembalinya Huawei ke pasar smartphone Indonesia melalui Pura 70 Ultra menjadi momen yang penting bagi perusahaan.
Menurutnya, smartphone ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan pengguna akan perangkat yang mendukung produktivitas, kreativitas, dan gaya hidup modern, dengan kemampuan fotografi unggul, desain stylish, dan performa andal.
"Huawei Pura 70 Ultra menjadi langkah awal untuk menghadirkan lebih banyak lini smartphone keluaran kami di Indonesia di masa depan," katanya dilansir dari VIVA pada Sabtu, 30 November 2024.
Salah satu fitur utama dari Huawei Pura 70 Ultra adalah kemampuannya dalam fotografi, yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan pengguna kreatif. Kamera utama dilengkapi dengan teknologi Ultra Lighting Pop-out Camera, yang memungkinkan pengambilan gambar tajam dan detail meski dalam kondisi pencahayaan minim.
Dengan kemampuan zoom hingga 100x, pengguna dapat menangkap objek dari jarak jauh dengan hasil yang tetap jelas dan detail.