Tahun 2025 Harus Lebih Baik, Yuk Lakukan Resolusi Kesehatan hingga Karier

Ilustrasi bahagia
Sumber :
  • Istimewa

Surabaya, VIVA Jatim – Melakoni hidup tentu butuh evaluasi secara berkelanjutan. Hal itu sangat penting agar hidup yang dijalani terus lebih baik ke depan dan bisa memperbaiki beberapa kesalahan dari pengalaman sebelumnya. 

Ketua TP PKK Kediri Sebut Keluarga sebagai Ketahanan Bangsa

Maka penting bagi kita semua untuk melakukan resolusi di tahun baru 2025. Guna memperbaiki taraf hidup, dimulai dari kesehatan, karier, pengembangan diri, dan lain-lain. 

Berikut ini 35 ide resolusi yang bisa dilakukan di tahun 2025, dikutip dari VIVA, Selasa, 31 Desember 2024. 

Minyak Kelapa Ternyata Miliki Manfaat Bejibun, Bisa Atasi Kulit Kering dan Rambut Rontok

Resolusi Kesehatan

1. Meningkatkan Aktivitas Fisik

Pakar Kesehatan Ungkap Rahasia Sukses Puasa tanpa Lemas: Konsumsi Lemak saat Sahur

Tetapkan target untuk berolahraga lebih rutin, misalnya 30 menit per hari, 3-4 kali seminggu.

2. Menjaga Pola Makan Sehat

Mulai dengan makan lebih banyak sayur dan buah, serta mengurangi makanan olahan dan gula.

3. Cukup Tidur

Tidur 7-8 jam setiap malam untuk mendukung pemulihan tubuh dan meningkatkan produktivitas.

4. Minum Lebih Banyak Air

Tingkatkan konsumsi air putih untuk menjaga hidrasi tubuh.

5. Mengurangi Stres

Cobalah teknik relaksasi seperti meditasi atau yoga untuk mengurangi tekanan dan stres.

Halaman Selanjutnya
img_title