Momen Liburan Lebaran, Pedagang Apel di Batu Jawa Timur Untung Besar

Apel Khas Malang
Sumber :
  • Viva

JatimMomen lebaran menjadi kesempatan yang tepat untuk berwisata bagi keluarga yang sedang menikmati liburan. Setelah sekian lama bekerja dan beraktifitas, orang-orang akan mencari tempat untuk menghibur diri. 

Jangan Khawatir, Berikut 6 Tips Berwisata Tetap Nyaman saat Musim Hujan

Jangan salah memilih, di Jawa Timur terdapat banyak tempat wisata serta oleh-oleh khas suatu daerah yang perlu diborong dan dibawa ke rumah masing-masing.

Salah satunya adalah oleh-oleh khas di Kota Batu, di mana biasanya dipadati oleh wisatawan. Salah satu yang terkenal adalah berburu apel yang sudah terkenal sejak dahulu. Benar saja, di momen lebaran tersebut membawa keberkahan bagi pedagang setempat.

Longsor di Jalur Pacet-Cangar tak Surutkan Kunjungan Wisata di Mojokerto Selama Lebaran 2025

Buah tangan khas Kota Wisata Batu banyak diminati oleh masyarakat yang berlibur di daerah dingin ini. Oleh-oleh yang paling diminati adalah buah apel

Dari zaman dulu, Malang memang menjadi sentra pertania apel. Pantas saja, saat wisatawan berkunjung selalu membeli apel ataupun aneka makanan olahan berbahan dasar apel.  

Anak Kecil Terjepit Motor, Polisi Sigap Berikan Pertolongan di Blitar

Salah satu toko penjual oleh-oleh Khas Kota Batu  yang diminti pengunjung Kota Batu adalah Outlet Tani di Jalan Ir Soekarno, Junrejo. 

Tamara Tiadi Anggraeni (22 tahun), Penjaga Outlet Tani mengatakan, bahwa kenaikan penjualan terjadi sejak awal libur lebaran. Buah tangan yang paling dicari adalah apel dan aneka kripik olahan. Mulai dari kripik buah hingga kripik tempe. 

Halaman Selanjutnya
img_title