Ditemukan Meninggal Dunia, Alfian Tenggelam di DAM Balongsono Sumobito Jombang

Jenazah Alfian setelah berhasil dievakuasi
Sumber :
  • Basarnas Surabaya

Jombang, VIVA Jatim – Seorang bernama Alfian (20) dilaporkan terseret arus di DAM Balongsono Sumobito Jombang pada Sabtu 20 Januari 2024, sore. Pria tersebut merupakan warga Desa Betek Mojoagung. 

Evakuasi Korban Erupsi Gunung Lewotobi: 1.043 Diungsikan, 9 Tewas dan 1 Kritis

Setelah mendapat laporan tersebut, satu tim rescue dari Kantor SAR Surabaya diberangkatkan pada hari yang sama untuk lakukan pencarian bersama tim SAR gabungan

Pada pencarian hari kedua, Minggu 21 Januari 2023, korban ditemukan tim SAR gabungan dalam keadaan meninggal dunia di DAM Sungai Balongsono

Sapi Milik Warga Bojonegoro Tercebur Sumur, Evakuasi Berlangsung Dramatis

"Sekitar pukul 12.40 WIB korban ditemukan 3 meter di selatan lokasi kejadian kemudian dievakuasi ke Puskesmas Sumobito" jelas Muhamad Hariyadi, S.Sos., Kepala Kantor SAR Surabaya selaku SAR Mission Coordinator (SMC) dalam operasi SAR ini. 

Adapun unsur SAR yang terlibat dalam pencarian ini antara lain satu tim Kantor SAR Surabaya, BPBD Jombang, Damkar Jombang, RAPI, ORARI, TSA GERPIK, SEMAR Jombang, Polsek dan Koramil Sumobito, BPWS, Aparat Desa Betek, Aparat Desa Balongsono, Dinas Pengairan, FORM Mojokerto, LPBINU, serta potensi SAR dari Mojokerto dan Jombang.

Nelayan Tuban Hilang saat Melaut, Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian