1.281 Personel Kepolisian di Surabaya Dikerahkan Amankan 8.167 TPS

1.281 Personel Kepolisian Dikerahkan Amankan 8.167 TPS
Sumber :
  • Mokhamad Dofir/ Viva Jatim

Surabaya, Viva Jatim - Sebanyak 1.281 personel berasal dari Kepolisian Resor Kota Besar Surabaya dan Kepolisian Resor Pelabuhan Tanjung Perak dikerahkan untuk mengamankan 8.167 Tempat Pemungutan Suara (TPS).

KPU Mojokerto Simulasi Pemungutan Suara Pilkada 2024 , Polisi Siap Kawal TPS Saat Pencoblosan

Rinciannya, 6.532 TPS dalam pengawasan Polrestabes Surabaya, sedangkan 1.635 TPS dalam pengawasan Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Sebelum mereka diterjunkan, ribuan personel kepolisian itu lebih dulu menjalani apel siaga yang berlangsung di halaman Markas Kepolisian Resor Kota Besar Surabaya Jalan Sikatan Nomor 1, Krembangan, Senin, 12 Februari 2024.

Duduk Perkara Korupsi Sekda Jember, Kerugian Negara Hingga Pasal yang Disangkakan

Apel gabungan dipimpin langsung oleh Kepala Kepolisian Resor Kota Besar Surabaya Komisaris Besar Polisi Pasma Royce.

Pasma menyatakan, keamanan pelaksanaan Pemilu adalah tanggung jawab petugas Kepolisian. Oleh sebab itu, ia menginstruksikan agar jajaran bersiap siaga menjaga kondusifitas Pemilu 2024.

Tingkatkan Fungsi Humas, Polri Gelar E-Learning Kehumasan di Polda Jatim

"Mulai tahapan awal hingga penghitungan suara kita wajib menjaga dan mensukseskan jalannya Pemilu Serentak 2024. Bahwa pelaksanaan dalam Pemungutan Suara Besok, Kelancaran dan Keamanan berada di Pundak Kita. TNI Polri harus bisa memastikan kelancaran tersebut," kata Pasma. 

Ia mengatakan, logistik Pemilu dari KPU Kota Surabaya sudah disalurkan hingga ke tingkat PPK. Kemudian mulai hari ini, logistik akan bergeser ke tingkat PPS secara bertahap.

Halaman Selanjutnya
img_title