PWI dan AJI Jalin Silaturahmi Lewat Buka Bersama Pemkab Tulungagung

Suasana gayeng buka bersama PWI, AJI dengan Pemkab Tulungagung.
Sumber :
  • Madchan Jazuli/Viva Jatim

Tulungagung, VIVA JatimPersatuan Wartawan Indonesia (PWI) Tulungagung, Aliansi Jurnalis Independen (AJI) di Tulungagung beserta Pemkab Tulungagung menggelar berbuka bersama.

8 Jalur Perlintasan KA Sebidang di Tulungagung Diusulkan Pembangunan

Ketua PWI Tulungagung, Wiwieko Dharmaidiningrum mengungkapkan agenda kali ini memang tidak muluk-muluk. Lewat Berbuka Puasa Bersama atau yang kerap disebut Buber ini cuma yang diinginkan. Yaitu PWI ingin menjalin silaturahmi dengan semua, baik PWI, AJI, dan Pemkab Tulungagung.

"Tujuan kami ingin menjalin silaturahmi di Bulan Ramadan supaya lebih meningkat keakraban di bulan penuh berkah," ujar Wiwieko Dharmaidiningrum di Liur Coffe and Resto Tulungagung, Kamis, 28 Maret 2024.

Polres Tulungagung Musnahkan 2.830 Botol Miras Hasil Operasi Ketupat

Eko mengaku kegiatan setiap tahun di PWI mengadakan berbuka bersama, satu kali hingga dua kali dalam satu bulan Ramadan. Tahun ini, buka bersama kemarin dilangsungkan juga melakukan rapat internal di kantor sekretariat PWI Jalan Mayjend Sungkono Nomor 91 Tulungagung.

"Setelah rapat pwi kali ini bergandengan dengan Pemkab Tulungagung dan AJI. Sekali lagi terima kasih yang hadir di Liur Caffe and Resto. Termasuk Bapak Pj Bupati atas dukungan dan support kepada PWI Tulungagung," tandasnya.

Pemkab Tulungagung Akan Buka Lowongan untuk 596 Formasi ASN Tahun 2024

Senada, Pj Bupati Tulungagung Heru Suseno mengungkapkan ritual setiap bulan puasa dan menjelang maghrib yaitu mempersiapkan berbuka puasa. Pihaknya mengucapkan terima kasih kepada insan media.

Pasalnya, selama dalam perjalanan menjabat di Tulungagung sangat terbantu dengan teman teman dari PWI maupun dari AJI. Yaitu bisa memberitakan dan secara otomatis mensosialisasikan berbagai kegiatan.

Halaman Selanjutnya
img_title