Kampanye Akbar, PKS Jatim Siap Amankan Kemenangan Khofifah-Emil
- Istimewa
Surabaya, VIVA Jatim-Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jawa Timur turut meramaikan kampanye akbar Khofifah-Emil yang Hal itu disampaikan Irwan saat menghadiri Kampanye Akbar Khofifah-Emil yang bertajuk Dzikir, Sholawat dan Doa Bersama Menyambut Kemenangan Khofifah-Emil di Jatim Expo Surabaya, Sabtu, 23 November 2024.
Ketua DPW PKS Jawa Timur Irwan Setiawan menegaskan akan mengamankan kemenangan Khofifah-Emil hingga diputuskan siapa yang akan menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur selanjutnya.
Secara khusus, Irwan meminta seluruh pengurus, kader PKS di seluruh Jawa Timur dan masyarakat untuk untuk terus mengawal proses demokrasi dan menjaga persatuan, agar Jawa Timur menjadi provinsi yang lebih baik di masa depan.
"Mari kita ajak keluarga, tetangga semua untuk datang ke TPS pada tanggal 27 Nopember 2024. Gunakan hak pilih untuk memilih calon gubernur dan wakil gubernur, calon bupati dan wakil Bupati, dan calon walikota dan wakil walikota. Untuk Pilgub pilih Khofifah - Emil, no 2 untuk Jawa Timur maju berprestasi. Kita amankan hingga detik terakhir!," ujar Kang Irwan.
Tak hanya itu, pria 48 tahun ini juga menegaskan soliditas PKS se-Jawa Timur untuk memenangkan Khofifah-Emil di Pilgub 2024 ini. Irwan memastikan seluruh kader PKS se-Jawa Timur bergerak untuk memenangkan Khofifah-Emil.
“Kita harus terus bekerja keras hingga 27 November. Sebagaimana instruksi DPP PKS, semua anggota PKS diwajibkan menyapa masyarakat mulai keluarga, tetangga, teman serta mengkampanyekan Paslon yang diusung PKS. Ada program PKS menyapa oleh semua anggota PKS hingga masa kampanye berakhir, ” tegas Irwan.
Irwan juga memastikan seluruh pengurus dan kader PKS seluruh Jawa Timur datang ke TPS untuk menjaga kemenangan Khofifah-Emil untuk yang kedua kalinya.
"Insyaallah PKS Jawa Timur siap all out!" tegasnya.
Pria yang selama 2 periode pernah menjadi anggota DPRD Provinsi Jawa Timur itu juga berharap kemenangan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024 adalah kemenangan yang penuh berkah dengan acara kampanye akbar yang dikemas dalam kegiatan Dzikir, Sholawat dan Doa Bersama.
Irwan mengapresiasi, menjelang akhir masa kampanye Pilgub Jatim 2024, Khofifah-Emil menutup kegiatan kampanyenya dengan acara Dzikir, Sholawat, dan Doa Bersama yang menghadirkan puluhan ribu masyarakat pendukung gubernur petahana itu.
Puluhan ribu muslimin dan muslimat, relawan, serta pengurus dan anggota partai pengusung, termasuk dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), turut memadati acara ini.
"Kegiatan ini menjadi puncak kampanye yang penuh makna religius, menegaskan komitmen pasangan Khofifah-Emil untuk membangun Jawa Timur yang religius, inklusif, dan maju. In syaa Allah kemenangan penuh berkah," kata Irwan.
Dalam kesempatan itu, Irwan menyampaikan rasa syukur melihat antusiasme masyarakat yang luar biasa. Ia berharap kemenangan pasangan Khofifah-Emil membawa kebaikan bagi Jawa Timur.
"Momentum ini bukan sekadar akhir dari masa kampanye, tetapi awal dari perjalanan baru untuk Jawa Timur yang lebih baik. Kami yakin dengan kepemimpinan Khofifah-Emil, Jawa Timur akan terus menjadi provinsi yang memimpin dalam pembangunan, kebersamaan, dan kesejahteraan rakyat," ujar Irwan.
Acara diawali dengan lantunan dzikir dan sholawat yang dipimpin oleh ulama terkemuka. Suasana haru dan khidmat menyelimuti tempat acara saat doa bersama dipanjatkan untuk memohon keberkahan, kemenangan, dan kekuatan bagi pasangan Khofifah-Emil dalam melaksanakan amanah mereka kelak.
Ketua DPW PKS Jawa Timur, Irwan Setiawan, hadir bersama Wasekjen DPP PKS Muh. Arfian, Ketua BP3 DPP PKS Sigit Sosiantomo, Sekretaris DPW PKS Jatim Ahmadi, Bendahara DPW PKS Jatim Lilik Hendarwati, Ketua DPD PKS Kota Surabaya Johari Mustawan, Sekretaris DPD PKS Kota Surabaya Cahyo, serta para pengurus DPW dan DPD lainnya.