Antrean Kendaraan Padati Penyeberangan Ketapang-Gilimanuk Jelang Nataru

Pantauan udara BASARNAS di Penyeberangan Ketapang – Gilimanuk.
Sumber :
  • Basarnas

Banyuwangi, VIVA Jatim –Antrean panjang kendaraan pengangkut logistik terlihat memadati area Dermaga Bulusan, Ketapang, Kabupaten Banyuwangi, pada Minggu 22 Desember 2024.

Sambut Nataru 2024, Menteri PU Tinjau Kesiapan Tol Probolinggo-Banyuwangi

Situasi ini terekam dalam patroli udara yang dilakukan oleh tim Kantor SAR Kelas A Surabaya menggunakan helikopter Basarnas jenis Dauphin AS365 N3+ HR-3601.

Patroli udara dimulai dari Bandara Juanda dan meliputi alur penyeberangan Ketapang-Gilimanuk. Meski Dermaga Bulusan tampak dipenuhi kendaraan, lalu lintas penyeberangan dari Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi ke Gilimanuk, Bali, dilaporkan tetap normal.

Polda Jatim Siapkan Strategi Pengamanan Lalu Lintas Selama Libur Nataru

Kepala Kantor SAR Kelas A Surabaya, Muhamad Hariyadi, S.Sos., mengungkapkan bahwa helikopter BASARNAS akan disiagakan di Banyuwangi selama periode siaga SAR khusus Hari Raya Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (NATARU). 

"Ini adalah langkah kesiapsiagaan Basarnas untuk mengantisipasi potensi kecelakaan atau bencana yang mungkin terjadi selama masa libur panjang," jelasnya.

Kesiapan Posko Terpadu Nataru di Pelabuhan Tanjung Perak Sangat Baik

Patroli udara menggunakan helikopter HR-3601 akan terus dilakukan untuk memantau kondisi penyeberangan Ketapang-Gilimanuk. Selain itu, Basarnas juga menyiagakan kapal KN SAR 249 Permadi sebagai dukungan alat utama SAR laut di Banyuwangi.

Hariyadi menambahkan, berbagai alat utama SAR (Alut SAR) yang disiagakan diharapkan dapat mendukung upaya penyelamatan yang cepat, tepat, dan efisien. 

Halaman Selanjutnya
img_title