10 Tahun Kesulitan Air, Mushala di Kediri Ini Dapat Bantuan Sumur Bor dari Polisi

Polisi bantu sumur bor untuk mushola di Kediri
Sumber :
  • Humas Polres Kediri

AKBP Bimo meminta masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan nyaman serta kondusif. 

Rawon Khas Jatim Bisa Jadi Menu Jualan untuk Buka Puasa, Ini Resepnya

Tingkatkan kewaspadaan dan penjagaan di pos kamling pada malam hari. Jangan sampai ada korban kriminalitas seperti Curat, Curas dan Curanmor. 

"Selain itu juga mari kita bersama-sama memberantas peredaran narkoba dan narkotika. Peran serta lapisan masyarakat sangatlah penting dalam menjaga keamanan dan kenyamanan di lingkungan," ucap AKBP Bimo. 

Ragam Manfaat Buah dan Sayur, Ampuh Atasi Masalah Pencernaan selama Puasa Ramadan

Senada, pengurus Musala Baitul Muttakim, Kasihan mengatakan rasa bahagia karena sudah menerima bantuan sumur bor dari Polres Kediri. Pasalnya, hampir 10 tahun di Musala tersebut kesulitan air bersih. 

Dirinya pun tidak menyangka memperoleh bantuan sumur bor di Musala yang dia urus selama ini. Tentunya dengan bantuan sumur bor air bersih dapat bermanfaat bagi warga sekitar.

Ramadan Segera Datang, Tahu Bakso Bisa Jadi Ide Jualan Takjil Menguntungkan

"Selama ini air bersih untuk Musala dari saluran rumah saya. Ya sudah lama kami kesulitan air bersih. Alhamdulillah dapat bantuan air bersih dan airnya lancar deras," pungkasnya.